Cairkan Saldo Dana KUR Rp100 Juta Pakai KTP dan KK, Cek Kriteria Penerima yang Lolos Verifikasi

Minggu 12 Jan 2025, 13:05 WIB
Cek di sini cara cairkan KUR Rp100 juta di BRI. (Sumber: Poskota/Faiz)

Cek di sini cara cairkan KUR Rp100 juta di BRI. (Sumber: Poskota/Faiz)

Calon penerima tentunya bisa sesuaikan jangka waktu pembayaran ini sesuai dengan kemampuan bayar yang dimiliki.

Adapun untuk pencairan KUR Rp100 juta ini akan ditransfer ke rekening penerima, setelah melewati prosedur pengajuan yang berlaku.

Namun sebelum mendapatkan pinjaman, cek di bawah ini kriteria penerima, syarat dan cara ajukan KUR BRI.

Baca Juga: Saldo Dana KUR Rp15 Juta Cair, Siapkan 7 Dokumen Ini Buat Persyaratan

Kriteria Penerima KUR

Usia minimal 21 tahun atau dimungkinkan di bawah asal sudah menikah dan maksimal 75 tahun pada saat lunas.

  • Bukan ASN, TNI, atau Polri.
  • Belum pernah menerima kredit atau investasi modal kerja komersial.
  • Boleh memiliki kredit konsumtif, seperti KPR, KKB, kartu kredit, kredit pensiunan, kredit resi gudang, dan kredit lainnya seperti pinjol dan paylater dengan catatan kolektibilitas wajib lancar
  • Memiliki usaha umkm produktif sendiri yang layak dan sudah berjalan minimal 6 bulan.
  • Tidak pernah menikmati pinjaman lain dengan subsidi pemerintah seperti KUR pegadaian.
  • Lolos verifikasi SLIK OJK.

Dokumen Persyaratan yang Diperlukan

  • Foto 4x6.
  • Surat Keterangan Usaha (SKU) dari Desa, Kelurahan, atau NIB.
  • Fotokopi KTP suami dan istri.
  • Fotokopi Kartu Keluarga (KK).
  • Fotokopi Buku Nikah.
  • Fotokopi NPWP (tambahan).
  • Bukti slip gaji (tambahan).

Cara Ajukan KUR BRI Rp100 Juta

  1. Kunjungi kantor cabang bank dan bilang ke petugas kalau mau pengajuan KUR.
  2. Nanti Anda akan ditanya-tanya soal usaha Anda dan diminta beberapa informasi.
  3. Isi formulir pendaftaran yang diberikan dengan data diri dan usaha secara lengkap, kemudian berikan berkas pengajuan kepada petugas.
  4. Berkas pengajuan Anda akan diproses oleh petugas kredit yang wilayahnya sesuai dengan tempat tinggal Anda.
  5. Petugas ini akan cek langsung ke tempat usaha dan rumah Anda.
  6. Kalau pengajuan Anda lolos, Anda akan diberitahu berapa banyak pinjaman yang bisa Anda dapat.
  7. Setelah itu, Anda akan tanda tangan perjanjian dan dana pinjaman akan dicairkan. Anda tinggal bayar angsuran sesuai jadwal yang sudah ditentukan.

Demikian informasi tentang proram KUR BRI Rp100 juta. Silahkan bagi yang berminat mengambil pinjaman KUR bisa ikuti langkah-langkahnya di atas, semoga informasinya membantu.

Berita Terkait

News Update