Daftar Bansos Akan Disalurkan Awal Tahun 2025, Cek Jadwal Pencairannya Disini!

Sabtu 11 Jan 2025, 19:55 WIB
Daftar Bansos Akan Disalurkan Awal Tahun 2025, Cek Jadwal Pencairannya Disini! (Facebook/Info Bansos BPNT dan PKH)

Daftar Bansos Akan Disalurkan Awal Tahun 2025, Cek Jadwal Pencairannya Disini! (Facebook/Info Bansos BPNT dan PKH)

POSKOTA.CO.ID - Kabar baik bagi masyarakat yang tergolong penerima manfaat bantuan sosial (Bansos), sebab diperkirakan akan disalurkan pada awal tahun 2025.

Hingga saat ini pemerintah terus berkomitmen untuk menyalurkan bantuan kepada masyarakat miskin untuk memenuhi kebutuhannya.

Apa saja bantuan pemerintah yang akan cair bulan Januari 2025 ini? Berikut informasi selengkapnya.

Baca Juga: Mulai Januari 2025, Dana Bansos BPNT Rp200.000 Harus Dibelanjakan ke Agen E-Warong? Simak Selengkapnya

Ada beberapa Bansos yang diperkirakan mulai cair pada Januari 2025, diantaranya Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT), Program Keluarga Harapan (PKH), hingga program makan siang gratis yang diusung oleh Presiden Prabowo Subianto.

Anggaran program bantuan ini sudah ditetapkan dalam Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) tahun 2025.

Masyarakat yang berhak menerima bantuan yakni terdaftar dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS).

DTKS menjadi basis data utama untuk memastikan bantuan tepat sasaran kepada masyarakat yang membutuhkan.

Baca Juga: Subsidi Dana Bansos PKH Tahap 1 2025 dengan Nominal bantuan Rp600.000 Akan Segera Dicairkan kepada Anda dengan NIK e-KTP yang Telah Terverifikasi oleh Pemerintah

Berikut daftar bansos yang diperkirakan disalurkan awal bulan tahun 2025:

1. Program Keluarga Harapan (PKH)

PKH menjadi satu diantara bansos yang rutin digelontorkan pemerintah kepada Keluarga Penerima Manfaat (KPM).

Bantuan diberikan kepada KPM yang sudah terdaftar dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS). Program bansos ini bertujuan untuk mendukung kesejahteraan masyarakat miskin.

Dikutip dari laman Kementerian Sosial, bansos PKH disalurkan secara bertahap setiap 3 bulan sekali, sehingga pencairan bantuan ini disalurkan sebanyak 4 kali dalam setahun. Berikut rincian jadwalnya:

Baca Juga: Cara Cek NIK KTP untuk Memeriksa Saldo Dana Bansos PKH dari Pemerintah, Simak Selengkapnya

  • Penyaluran pertama: Januari-Maret
  • Penyaluran kedua: April-Juni
  • Penyaluran ketiga: Juli-September
  • Penyaluran keempat: Oktober-Desember

Adapun nominal bansos PKH sesuai kategori masing-masing:

Kategori Ibu Hamil/Nifas

Rp750.000/tahap atau Rp3.000.000/tahun

Kategori Anak Usia Dini 0 s.d. 6 Tahun

Rp750.000/tahap atau Rp3.000.000/tahun

Kategori Pendidikan Anak SD/Sederajat

Rp225.000/tahap atau Rp900.000/tahun

Kategori Pendidikan Anak SMP/Sederajat

Rp375.000/tahap atau Rp1.500.000/tahun

Kategori Pendidikan Anak SMA/Sederajat

Rp500.000/tahap atau Rp2.000.000/tahun

Kategori Penyandang Disabilitas berat

Rp600.000/tahap atau Rp2.400.000/tahun

Kategori Lanjut Usia

Rp600.000/tahap atau Rp2.400.000/tahun

2. Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT)

BPNT adalah bantuan sosial pangan yang diperuntukkan bagi keluarga berpenghasilan rendah untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari. Bantuan berupa uang ini nantinya akan ditransfer ke rekening Kartu Keluarga Sejahtera (KKS), yang bisa dibelanjakan untuk kebutuhan pangan pokok.

Pada 2024, besaran dana BPNT adalah sebesar Rp 200.000 perbulan dan dicairkan setiap 2 bulan sekali. Sehingga Keluarga Penerima Manfaat (KPM) akan mendapatkan dana sebesar Rp 400.000 dalam sekali pencairan.

Baca Juga: NIK KTP Atas Nama Anda yang Lolos PKH Validasi by Sistem Berhasil Terima Saldo Bansos Rp400.000 Lewat KKS Ini, Simak Info Lengkapnya

Melihat pola pencarian BPNT tahun 2024, bantuan ini diberikan secara bertahap yaitu dalam 6 kali dalam satu tahun. Berikut rincian jadwal pencairan BPNT pada 2024 lalu:

  • Tahap 1: Januari-Februari
  • Tahap 2: Maret-April
  • Tahap 3: Mei-Juni

Tahap 4: Juli-Agustus

  • Tahap 5: September-Oktober
  • Tahap 6: November-Desember

Sehingga jika merujuk pada pola penyaluran sebelumnya, biasanya tak akan jauh berbeda dari tahun sebelumnya.

Sehingga diperkirakan untuk pencairan bansos BPNT tahap 1 akan disalurkan pada bulan Januari hingga bulan Februari 2025.

3. Bantuan Makan Bergizi Gratis

Program Makan Bergizi Gratis merupakan satu diantara program yang diusung Presiden Prabowo untuk anak sekolah.

Baca Juga: KPM Pemilik NIK e-KTP Ini Menerima Saldo Dana Bansos Rp1.000.000 Masuk ke KKS, Bantuan Apa yang Cair? Cek Faktanya di Sini!

Program ini rencananya akan memakai APBN sampai Rp71 triliun. Program ini akan diterapkan bertahap di seluruh Indonesia mulai 2 Januari 2025.

Berdasarkan informasi dari Kantor Komunikasi Kepresidenan (PCO), berikut jadwal pemberian Makan Bergizi Gratis untuk semua jenjang sekolah:

  • PAUD-kelas 2 SD: pukul 08.00 waktu setempat
  • Kelas 3-6 SD: pukul 09.30 waktu setempat
  • SMP-SMA: pukul 12.00 waktu setempat.

Selain itu, program Bantuan Makan Bergizi Gratis ini juga diberikan kepada 101.000 lansia tunggal dan 36.000 penyandang disabilitas.

Cara Cek Penerima Bansos

Berikut cara mengecek penerima bansos menggunakan NIK dan e-KTP:

Baca Juga: Mulai Januari 2025, Dana Bansos BPNT Rp200.000 Harus Dibelanjakan ke Agen E-Warong? Simak Selengkapnya

  1. Buka link: https://cekbansos.kemensos.go.id/.
  2. Masukkan sejumlah data yang diminta mulai dari nama provinsi, kabupaten/kota, kecamatan, dan desa.
  3. Masukkan nama Penerima Manfaat (PM) sesuai KTP.
  4. Ketik 4 huruf kode (tanpa spasi) yang tertera dalam kotak kode.
  5. Jika huruf kode kurang jelas, klik icon refresh untuk mendapatkan huruf kode baru.
  6. Klik tombol CARI DATA.

Kemudian akan muncul hasil pencarian apakah nama yang di-input menjadi penerima bansos atau tidak.

Demikian perkiraan jadwal pencairan Bansos dari pemerintah yang akan cair pada awal tahun 2025, lengkap dengan cara cek status penerima bantuan.

Berita Terkait

News Update