POSKOTA.CO.ID - Anak sulung Nikita Mirzani, LM akhirnya memilih untuk melarikan diri atau kabur dari safe house atau rumah aman.
Alih-alih akan ke kediaman sang ibunda, ia justru memilih untuk mendatangi Razman Arif Nasution dan Polres Metro Jakarta Selatan.
Melansir dari kanal YouTube SelebTube TV, tampak LM yang datang seorang diri ke rumah Razman mengenakan baju berwarna hitam dan masih konsisten mengenakan hijabnya.
LM mengaku memilih kabur dari rumah aman dengan alasan merasa tidak betah karena disatukan dengan orang yang memiliki latar belakang permasalahan yang berbeda-beda.
Baca Juga: Vadel Badjideh Tak Kunjung Dipenjara, Nikita Mirzani: Adain Saksi Terus, Jadi Lama
"Saya kabur, tidak betah. Saya disatuin sama yang ODGJ, open BO dan pengidap HIV. Siapa yang mau coba disatuin sama orang begitu?," kata LM yang dikutip Poskota pada Jumat, 10 Januari 2025.
Alasan memilih kabur ke pengacara Vadel Badjideh itu karena ia merasa ibunya telah melontarkan segala pernyataan ke publik yang ternyata tidak sesuai dengan faktanya.
"Dia bilang katanya sudah bertemu saya, itu bohong. Dia enggak pernah ketemu saya. Jadi saga lebih memilih datang ke Om Razman," katanya.
Ia mengaku bahwa sang ibunda tidak pernah menjenguknya selama berada di rumah aman. Nikita hanya membawa hp milik LM yang tidak diketahui alasannya.
Baca Juga: Vadel Badjideh Mangkir Pemeriksaan Polisi, Kuasa Hukum Nikita Mirzani: Kalau Benar Kenapa Takut?
"Tidak sama sekali, dari awal nganterin saya ke Polres pun dia kabur gitu aja bawa hp saya. Padahal itu hak saya," katanya.
Anak sulung Nikita itu menduga bahwa ibunya merampas hp miliknya untuk menghilangkan barang bukti dalam kasus yang saat ini masih dalam proses hukum.
"Mungkin dia mau menghilangkan barang bukti kali ya," pungkasnya.
LM mengaku datang ke rumah Razman dengan mengandalkan tayangan konferensi pers Razman yang terdapat banner alamat rumahnya.
Baca Juga: Anak Nikita Mirzani Kabur dari Rumah Aman, Datangi Kediaman Razman
"Saya liat dari YouTube, Om Razman bikin preskon, di siru ada poster alamat. Makanya saya ke sini," ucapnya.
Sebagai informasi, LM ditempatkan di rumah aman sejak September 2024 sebagai korban dari kasus dugaan persetubuhan dan pemaksaan aborsi oleh Vadel Badjideh.