Jalan Pondok Ungu Permai Kabupaten Bekasi Langganan Banjir, Drainase Terlalu Kecil

Kamis 09 Jan 2025, 12:51 WIB
Sejumlah pengendara tengah melintas di area banjir Jalan Pondok Ungu Permai (PUP) Kecamatan Babelan, Kabupaten Bekasi, Kamis, 9 Januari 2025. (Sumber: Poskota/Ihsan Fahmi)

Sejumlah pengendara tengah melintas di area banjir Jalan Pondok Ungu Permai (PUP) Kecamatan Babelan, Kabupaten Bekasi, Kamis, 9 Januari 2025. (Sumber: Poskota/Ihsan Fahmi)

"Kalau kendaraan khawatirnya mogok. Pedagang-pedagang disini udah pasti kecipratan air sama kena banjir lah," ucap dia.

Ia meminta ada perhatian lebih baik dari pihak terkait, agar memperhatikan kondisi Jalan Pondok Ungu Permai, karena kerap mengalami banjir.

"Kalau di persimpangan itu mah udah dibongkar (perbaikan drainase), nah kalau yang di titik ini mungkin eksekusinya belum," ujarnya.

Baca Juga: Bocah Ditemukan Tewas di Ruko Kosong Bekasi, Diduga Dibuang Orang Tuanya

M Yusuf, 54 tahun, mengatakan hujan dengan intensitas ringan tetap membuat akses jalan tersebut terendam.

"Ya kalau hujan udah pasti naik lah air ke (jalan) ini, tadi pagi bis di atas mata kaki," kata Yusuf.

Yusuf menilai, saluran air terlalu kecil, sehingga air yang tergenang di aspal sulit surut.

"Lubang pipanya terlalu kecil ini, air jadi kurang mengalir," ucapnya.

Berita Terkait

News Update