POSKOTA.CO.ID - Update pencairan bansos BPNT tahap 1 yang akan dipercepat pada awal Januari 2025. Cek selengkapnya di sini.
Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) hingga kini masih terus dilakukan proses penyalurannya langsung dari pemerintah.
Saat ini, bansos BPNT sudah memasuki tahap pertama pada tahun 2025 yang akan disalurkan langsung kepada KPM terpilih.
Bansos PNT alah program khusus yang buat pemerintah, untuk menunjang kebutuhan ekonomi dasar pangan para masyarakat yang berada di bawah garis kemiskinan.
Melansir YouTube Kahfi Vlog7, terpantau pengecekan saldo banos BPNT pada hari ini 9 Januari 2025, masih belum ada pencairan dana bantuan tahap 1 2025.
Namun KPM diharapkan bersabar utuk menunggu proses penyalurannya, karena masih dilakukan secara bertahap.
Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) adalah program bantuan sosial yang terus dilakukan pemerintah untuk mensejahterakan perekonomian masyarakat yang tergolong keluarga miskin atau rentan miskin.
Masyarakat yang menerima dana bansos BPNT ini ialah mereka yang sudah terdaftar di DTKS (Data Terpadu Kesejahteraan Sosial) sebagai KPM (Keluarga Pemerima Manfaat).
Pencairan dana bansos akan disalurkan melalui rekening KKS (Kartu Keluarga Sejahtera) yang terhubung dengan Bank Himbara.
Pemerintah menargetkan bansos BPNT tahap 1 ini akan dipercepat cair pada bulan Januari 2025.