Cara mengunci akun Netflix. (Sumber: Pinterest)

TEKNO

Cara Mengunci Profil Netflix dari Orang Lain

Kamis 09 Jan 2025, 19:29 WIB

POSKOTA.CO.ID - Mengunci profil Netflix dengan PIN yang unik bisa memastikan bahwa pengalaman menonton yang sesuai dengan keinginan Anda.

Dengan mengunci profil dapat mencegah orang lain menggunakan akun tersebut.

Selain itu, mereka juga tidak bisa dengan mudah mengakses riwayat tontonan atau rekomendasi film. Profil yang tidak dikunci memungkinkan orang lain mengakses konten.

Anda bisa memastikan rekomendasi film di Netflix tetap relevan dengan preferensi pribadi.

Baca Juga: Berikut Cara Mudah Mematikan Adblock pada Ponsel dan Laptop Anda

Hal ini menjadi solusi dalam akun yang digunakan bersama, karena membuat orang lain tidak bisa untuk mengubah pengaturan profil atau menonton konten yang memengaruhi daftar tontonan.

PIN memastikan beberapa pengaturan, seperti bahasa, subtitle, dan preferensi lainnya, tak bisa diubah orang lain. PIN memastikan hanya yang bisa mengubah pengaturan tersebut.

Profil yang terkunci memungkinkan pengalaman menonton tetap personal walaupun menggunakan akun berbagi.

Anda bisa menikmati tontonan tanpa gangguan dari aktivitas pengguna lain di profil.

Baca Juga: Cara Mudah Menyimpan Foto dan Video Terunduh di WhatsApp Otomatis ke Galeri HP

Mengunci profil di Netflix dengan PIN adalah cara yang efektif untuk menjaga privasi dan mencegah pengguna lain mengakses profil tanpa izin.

Cara Mengunci PIN Netflix

1. Buka Netflix di Browser

Masuk ke akun Netflix melalui browser di komputer atau ponsel. Buka halaman Pengaturan Akun.

2. Pilih Profil yang Ingin Dikunci

Pada bagian "Profil & Kontrol Orang Tua", pilih profil yang ingin dikunci. Klik panah dropdown untuk membuka pengaturan profil.

3. Akses Pengaturan Kunci Profil

Di bagian Penguncian Profil, klik opsi "Ubah" (Change). Kamu mungkin diminta memasukkan kata sandi akun Netflix untuk melanjutkan.

Baca Juga: Lupa Password HP? Tenang, Ini Dia Cara Mudah Mengatasinya!

4. Buat atau Atur PIN

Centang kotak Memerlukan PIN untuk mengakses profil ini. Masukkan PIN 4 digit yang ingin digunakan. Klik Simpan untuk mengaktifkan penguncian.

5. Konfirmasi Penguncian Profil

Setelah disimpan, profil tersebut hanya dapat diakses menggunakan PIN yang telah diatur.

Gunakan kombinasi angka yang tidak mudah diketahui orang lain, seperti tanggal lahir. Jika merasa PIN diketahui orang lain, ubah segera melalui langkah yang sama.

Tags:
Netflix

Syania Nurul Lita Baikuni

Reporter

Syania Nurul Lita Baikuni

Editor