POSKOTA.CO.ID - Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) akan lanjut disalurkan kepada penerima manfaat mulai bulan Januari 2025.
Dengan pencairan tahap 1, bantuan sosial (bansos BPNT) menjadi salah satu program dari pemerintah Indonesia yang bertujuan untuk mendukung kesejahteraan masyarakat.
Khususnya bagi keluarga miskin dan kurang mampu.
Program yang dikelola oleh Kementerian Sosial (Kemensos) tersebut disalurkan kepada Keluarga Penerima Manfaat (KPM) yang telah terdaftar dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS).
Baca Juga: Dana Bansos PKH Tahun 2025 Direncanakan Cair per Bulan, Cek Rincian Nominalnya
Di mana untuk bisa masuk dalam sistem tersebut, calon penerima manfaat sebelumnya telah mendaftarkan diri dengan menyertakan Nomor Induk Kependudukan (NIK) dari Kartu Tanda Penduduk Elektronik (e-KTP) dan Kartu Keluarga (KK).
Selain itu, data penting ini menjadi acuan pemerintah untuk melakukan verifikasi dan validasi sehingga KPM dibayarkan layak mendapatkan dana bantuan sosial.
Jadwal Penyaluran BPNT 2025
Hingga saat ini, pemerintah belum memberikan informasi terkait jadwal penyaluran bantuan BPNT tahap 1 tahun 2025.
Berdasarkan informasi dari laman Facebook Pendamping Sosial, Jihan Nabila, status terbaru mengenai bansos BPNT belum terlihat di Sistem Informasi Kesejahteraan Sosial-Next Generation (SIKS-NG).
"Belum ada pembaharuan di SIKS-NG, statusnya masih merujuk pada periode akhir tahun 2024, ujarnya dilansir Selasa, 7 Januari 2025.
Rincian Dana Bansos BPNT
Bantuan sosial BPNT diberikan dalam jumlah yang disesuaikan dengan periode penyalurannya.