Setiap Keluarga Penerima Manfaat (KPM) mendapatkan saldo non tunai sebesar Rp200.000 per bulan.
Baik PKH maupun BPNT dicairkan melalui Himpunan Bank Milik Negara (Himbara) dan jasa PT Pos Indonesia.
Cara Cek Bansos Kemensos
Berikut langkah-langkah yang perlu Anda lakukan untuk memeriksa bansos PKH dan BPNT dari Kemensos.
- Buka browser dan kunjungi laman resmi cekbansos.kemensos.go.id
- Pilih provinsi, kabupaten/kota, kecamatan, dan desa
- Masukkan nama penerima manfaat
- Ketik empat huruf kode dengan sesuai
- Ketuk 'Cari Data' untuk melihat hasil pengecekan
- Selesai, status penerimaan bansos 2025 akan ditampilkan
Syarat Penerima Bansos
Berikut ini beberapa syarat penerima bansos Kemensos yang harus Anda penuhi.
- Warga Negara Indonesia (WNI)
- Berpenghasilan rendah dan terdaftar sebagai anggota keluarga berkebutuhan di data kelurahan
- Terdaftar di Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS)
- Bukan anggota Aparatur Sipil Negara (ASN), TNI, Polri, atau karyawan BUMN/BUMD
- Tidak sedang menerima bansos lain
Demikian informasi seputar cara cek bansos Kemensos, baik PKH maupun BPNT. Semoga bermanfaat.
Disclaimer: Artikel ini hanya membahas seputar cara pengecekan bansos. Jika Anda memiliki pertanyaan atau mengalami kesulitan saat pengecekan, silakan hubungi pemerintah setempat sesuai domisili.