Aktifkan fitur ini jika aktivitas kamu direkam. (Pexels/AS Photography)

TEKNO

Jika Tidak Mau Aktivitas Browser Kamu Direkam, Maka Segera Non Aktifkan Fitur Ini!

Senin 06 Jan 2025, 14:30 WIB

POSKOTA.CO.ID - Sering kali terlihat aneh jika kita berbicara mengenai satu hal, semua pencairan di handphone khususnya di media sosial memperlihatkan tentang hal yang sama.

Seperti, misalnya Anda membicarakan tentang makanan tertentu, otomatis semua pencarian di media sosial Anda dimulai dari Instagram, TikTok dan yang lainnya sama dengan yang Anda bicarakan.

Penting untuk diketahui jika tidak ingin aktivitas Anda di handphone direkam oleh Google. Sehingga tidak seorang pun bisa melacak apa saja yang sudah Anda lakukan.

Baca Juga: Meskipun Tidak Dipakai, Aplikasi di Hp Tetap Bisa Sedot Kuota! Ini Cara Menghentikannya

Cara agar Aktivitas di Hp Tidak Direkam

Dikutip dari akun TikTok Ashliy Dien Bakir, berikut cara agar aktivitas di Hp tidak direkam oleh Google, yaitu:

  1. Masuk ke Google Chrome
  2. Lalu ketik My Activity
  3. Klik situs yang paling atas
  4. Jika 3 fitur di My Activity aktif, maka semua aktivitas Anda di Hp akan direkam oleh Google (seperti situs atau aplikasi di Hp yang sudah Anda buka, berkunjung ke mana saja bahkan video yang Anda tonton semua akan direkam).
  5. Jika Anda tidak ingin aktivitas terekam oleh Google, silahkan matikan dengan klik satu per satu fitur yang ada di My Activity.
  6. Pilih non aktifkan dan hapus.
  7. Lakukan di semua fitur.

Baca Juga: Lupa Kata Sandi HP Android? Begini Cara Mudah Mengatasinya

Aktivitas Web dan Aplikasi mengumpulkan penelusuran dan aktivitas penjelajahan Anda di aplikasi Google seperti Chrome serta aplikasi yang menggunakan Layanan Google, seperti pemetaan . Aktivitas tersebut digunakan untuk menjalankan penelusuran sebelumnya dan membuat saran.

Jika Anda menonaktifkannya, Anda tidak akan melihat penelusuran terkini atau hasil yang dipersonalisasi. Namun, tenang saja, semua kegiatan ini tidak akan berpengaruh apa pun ke Hp Anda.

Itulah informasi mengenai cara agar aktivitas Anda tidak direkam oleh Google. Semoga membantu dan semoga bermanfaat.

Tags:
fituraktivitas webbrowserGoogle Docshp

Annisa Nur Latifah

Reporter

Annisa Nur Latifah

Editor