Kecelakaan beruntun di Tol Cipularang KM 97 pagi ini, diduga akibat truk tak kuat nanjak. (Sumber: Instagram/@infobdgbaratcimahi)

NEWS

Kecelakaan Tol Cipularang KM 97: Tak Kuat Nanjak, Truk Fuso Hantam Bus

Minggu 05 Jan 2025, 11:39 WIB

POSKOTA.CO.ID - Tol Cipularang kembali memakan korban usai terjadi kecelakaan lalu lintas pada Minggu, 5 Januari 2025.

Kali ini kecelakaan terjadi di Tol Cipularang KM 97 diduga penyebabnya adalah truk fuso bermuatan batu bara.

Di KM 97+200 Tol Cipularang dengan kontur jalan menanjak, truk tak kuat menanjak sehingga kembali mundur dan menghantam kendaraan lainnya.

Diantaranya ada enam kendaraan yang terlibat kecelakaan ini, yakni satu truk, dua bus, dan tiga minibus (kendaraan pribadi).

Baca Juga: Kecelakaan Kembali Terjadi di Tol Cipularang, Truk Diduga Melaju Mundur, 7 Alasan Kenapa Truk Tidak Kuat Menanjak

Usai kecelakaan, tampak kondisi truk fuso bermuatan batu bara tersebut ringsek di bagian belakang dan muatan batu bara yang tumpah di jalan.

Sementara itu, kondisi bus tampak ringsek di bagian depan usai dihantam bagian belakang truk dan posisinya berbalik arah.

Sedangkan kendaraan lainnya dua unit bus dan tiga minibus ikut terlibat kecelakaan beruntun karena berada di belakang bus.

Hingga berita ini dimuat, tidak ada korban jiwa akibat kecelakaan. Adapun 2 orang korban luka yang terlibat kecelakaan sudah dilarikan ke Rumah Sakit Abdul Rodjak Purwakarta untuk mendapat perawatan.

Baca Juga: Imbas Kecelakaan KM 97 Tol Cipularang, Kondisi Lalu Lintas Arah Bandung Macet Parah

Akibat kecelakaan yang terjadi, Jasa Marga sebelumnya sempat membuka satu lajur karena posisi kendaraan yang terlibat kecelakaan berada di ruas jalan.

Namun kondisi terkini sejak pukul 10.05 WIB jalur tol sudah bisa kembali dilewati dan kendaraan yang terlibat kecelakaan telah berhasil dievakuasi dari ruas jalan tol.

Tags:
kecelakaan tol cipularangtol cipularangtruk fusokecelakaan lalu lintaskecelakaan trukkecelakaan

Muhammad Faiz Sultan

Reporter

Muhammad Faiz Sultan

Editor