POSKOTA.CO.ID - Sejumlah bantuan sosial pemerintah salurkan di tahun 2025 untuk masyarakat membutuhkan yang terdaftar dalam Data Tunggal Sosial Ekonomi (DTSE).
Beberapa bansos juga sudah mulai disalurkan mulai awal tahun 2025, termasuk bansos diskon listrik 50 persen dari PLN dan Program Makan Bergizi Gratis.
Penyaluran bansos baru ini ditujukan untuk meringankan beban ekonomi dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat yang membutuhkan.
Baca Juga: Syarat Penerima Dana Bansos BPNT 2025, Pastikan Poin-Poin Terpenuhi untuk Mencairkan Bantuan
Jenis-Jenis Bansos Cair Awal Januari 2025
1. Diskon Listrik 50 Persen dari PLN
Melansir dari kanal Instagram pln.id, diskon listrik 50 persen dari PLN sudah mulai diberlakukan sejak 1 Januari 2025 dan akan terus berjalan hingga 28 Februari 2025.
Diskon bansos subsidi ini berlaku untuk seluruh masyarakat Indonesia dengan syarat memiliki daya listrik 450 hingga 2.200 VA.
Untuk pelanggan pascabayar, tagihan listrik di akhir Februari akan otomatis berkurang sebesar 50 persen.
Sementara itu untuk pelanggan prabayar, pembelian token listrik senilai Rp50.000 akan mendapatkan dua kali lipat jumlah kWh dari biasanya.
Baca Juga: Kapan Bansos PKH dan BPNT Untuk Tahap 1 2025 Dicairkan? Ayo Cek Informasinya
Program ini diharapkan mampu membantu masyarakat menghemat pengeluaran listrik selama dua bulan ke depan, terutama bagi keluarga dengan pendapatan rendah.
2. Program Makan Bergizi Gratis
Program bansos baru yang akan diterima oleh masyarakat adalah bantuan sosial makan bergizi gratis akan disalurkan besok Senin, 6 Januari 2025.