POSKOTA.CO.ID - Seringali Handphone (Hp) muncul iklan secara terus-menerus sehingga membuat penggunaannya menjadi tidak nyaman dan juga menurunkan performanya.
Iklan ini dapat muncul beberapa detik sekali di Hp sehingga para warganet kewalahan dalam penggunaannya sehari-hari.
Biasanya, iklan-iklan ini muncul ketika para penggunanya sedang melakukan aktifitas seperti bekerja, belajar, ataupun bermain game.
Baca Juga: Cara Aktifkan NFC di Hp Android, Langsung Berhasil!
Penyebab Hp Banyak Iklan
Biasanya, penyebab Hp sering muncul iklan ketika sedang digunakan adalah virus Adware yang masuk ke dalam sistem Hp.
Virus ini biasanya masuk ke Hp atau perangkat para warganet karena para penggunanya sering membuka link-link yang sumbernya tidak jelas.
Baca Juga: Lupa Password, Email, dan Nomor HP Instagram? Ini Cara Memulihkan Akun Anda
Link-link tersebut biasanya ditemukan di Internet atau sosial media. Biasanya juga, link tersebut mengandung clickbait terkait cara-cara menghasilkan saldo DANA gratis.
Oleh sebab itu, para pengguna Hp atau warganet diharapkan untuk menghindari link-link tersebut agar terhindar dari Virus tersebut.
Namun, apabila Anda sudah terkena Virus tersebut, tidak perlu khawatir sebab terdapat beberapa langkah yang bisa Anda lakukan dengan mudah, simak caranya di bawah ini.
Baca Juga: Cara Mengatasi Kamera HP yang Tidak Bisa Dibuka
Cara Mudah Menghilangkan Iklan di Hp
Melansir dari akun TikTok GINI CARANYA pada Sabtu, 4 Desember 2024, beberapa langkah untuk menghilangkan iklan di Hp sebagai berikut bisa Anda lakukan dengan mudah:
- Buka Pengaturan di Hp
- Pilih Koneksi
- Pilih 'Pilihan Koneksi'
- Klik 'DNS'
- Plilih 'Custom DNS'
- Masukkan Keyword 'dns.adguard.com.
- Selesai.
Dengan melakukan langkah-langkah mudah ini Anda bisa menghilangkan iklan-iklan di Hp dengan mudah dan cepat.
Demikian informasi seputar cara menghilangkan iklan di Hp Anda dengan mudah dan praktis yang dapat Anda simak.
Disclaimer: Lakukan langkah-langkah mudah tersebut dengan mudah untuk menghilangkan iklan di Hp.