POSKOTA.CO.ID - Terpantau hingga hari ini saldo dana bansos dari Program Keluarga Harapan (PKH) November-Desember 2024 masih disalurkan
Kabar baik untuk para Keluarga Penerima Manfaat (KPM) pemilik Nomor Induk Kependudukan (NIK) Kartu Tanda Penduduk Elektronik (e-KTP) yang sudah terdaftar dan terverifikasi di SIKS-NG juga di Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS).
Sebab, penyaluran saldo dana bansos PKH November-Desember 2024 masih terus dicairkan secara bertahap kepada para KPM.
Update Penyaluran Saldo Dana Bansos November-Deseber 2024
Saldo dana bansos PKH November-Desember 2024 dapat dipastikan sudah masuk ke banyak rekening milik KPM yang sudah berstatus Standing Instructions (SI) di SIKS-NG.
Melansir dari kanal YouTube, Pendamping Sosial, pada Jumat, 3 Januari 2025, bantuan PKH November-Desember 2024 kemungkinan akan tetap cair, karena terkendala libur.
"Kemungkinan besar penyaluran saldo dana bansos masih akan dilakukan, karena pada tahun lalu juga ada yang terlambat masuk, karena terkendala libur nasional." Ujar Pendamping Sosial
Saldo dana bansos PKH ini disalurkan dengan tujuan untuk membantu meringankan masalah ekonomi dan memenuhi kebutuhan para KPM.
Perlu diketahui juga, bahwa dalam satu kartu KKS, bisa terdaftar beberapa komponen (contoh SMA dan Lansia.)
Silakan simak informasi lebih lanjut terkait nominal saldo dana bansos PKH yang disalurkan berikut cara mencairkannya di bawah ini.