Bubur Tak Laku, Seorang Bapak Sedekahkan Dagangannya ke Masjid

Jumat 03 Jan 2025, 17:17 WIB
Seorang pedagang bubur sedekahkan bubur dagangannya untuk Masjid karena tidak laku. (Sumber: Tangkap Layar Instagram/@mood.jakarta)

Seorang pedagang bubur sedekahkan bubur dagangannya untuk Masjid karena tidak laku. (Sumber: Tangkap Layar Instagram/@mood.jakarta)

POSKOTA.CO.ID - Seorang penjual bubur keliling yang kini tengah menjadi sorotan di media sosial karena sikap tulus dan baiknya.

Beredar video di media sosial seorang Bapak penjual bubur keliling yang mendatangi sebuah masjid untuk memberikan bubur dagangannya.

Melansir dari akun Instagram @mood.jakarta tampak dalam unggahan video itu dengan mengendarai sepeda motornya dengan mengenakan jas hujan datang ke masjid.

“Sehat sehat yaa pak, semoga rejekinya makin lancar aamiin,” tulis keterangan akun tersebut yang dikutip Poskota pada Jumat, 3 Desember 2025.

Baca Juga: Viral, Sapi Milik Warga di Bali Patah Kaki gegara Suara Petasan Tahun Baru

Dalam narasi video itu, dikatakan bahwa alasan Bapak tersebut sedekahkan semua buburnya untuk masjid karena hujan sehingga bubur tidak habis terjual.

“Jualan sepi karena hujan, bapak ini malah nekat sedekahkan semua jualannya untuk masjid,” tulisnya.

Terlihat masih dengan jas hujannya, penjual itu meminta izin kepada marbot Masjid untuk memberikan semua dagangannya.

Saat disinggung soal rugi, Bapak itu mengaku lebih baik sedekahkan kepada yang lebih membutuhkan dan bermanfaat untuk orang lain dibandingkan harus dibuang mubazir.

Baca Juga: Viral, Aksi Pria di Bandung Palak Pedagang Sambil Todongkan Golok

“Kalau dibilang rugi ya rugi, tapi emang sudah rezekinya di sini.” katanya.

Ia pun terlihat menuangkan semua dagangannya ke wadah yang dimiliki Masjid tersebut dan di akhir video terlihat jamaah Masjid pun menyantap bubur tersebut.

Unggahan penjual bubur yang penuh keikhlasan itu pun mendapatkan berbagai reaksi dari netizen turut mendoakan yang terbaik untuk Bapak tersebut.

Masya Allah.. langsung ini mah diganti Allah Subhana wa ta'ala,” tulis komentar akun @vi***.

Baca Juga: Viral, Bocah SD di Bengkulu Nekat Curi Motor Tetangga karena Ingin Temui Sang Ayah

Bapak ga rugi akhirat kok.. dan apa sesuatu yg kita infaqkan ke jalan allah insya allah itu bayarannya dunia akhirat pak,” sahut akun @yu***.

bp nya bgtu yakin klo rejeki ga akan jatuh ke tangan yg salah,” komentar akun @in***.

Berita Terkait

News Update