POSKOTA.CO.ID - Rekayasa lalu lintas bakal diberlakukan di Kota Bekasi malam ini, Selasa 31 Desember 2024.
Kebijakan tersebut dilakukan untuk mengantisipasi kepadatan arus kendaraan di dalam kota selama perayaan malam tahun baru 2025.
"Sementara hingga saat ini belum ada, nanti, kalau ada kepadatan arus lalin, kita akan melaksanakan kontraflow dan upaya untuk menghadapi kemacetan," kata Kaur Bin Ops Polres Metro Bekasi Kota, AKP Devi saat dikonfirmasi.
Terutama pada jalur arteri dan titik-titik persimpangan yang ada di Kota Bekasi.
Diantaranya Jakan Kh Noer Ali yang terhubung dengan Jalur Kalimalang arah Jakarta, kemudian Jalan Sultan Agung menuju arah Medan Satria, kemudian Jalan Ahmad Yani hingga simpang Pekayon, Bekasi Selatan.
Devi mengatakan, lokasi simpang Pekayon dinilai akan menjadi salah satu yang berpotensi terjadinya kepadatan arus lalu lintas.
Sebab, di lokasi tersebut, berdiri sejumlah pusat-pusat perbelanjaan modern.
"Ya kita antisipasi di jalur Arteri di Kota Bekasi karena berpotensi (terjadi kepadatan), terutama ke arah Pakuwon Mall (Pekayon, Bekasi Selatan) dan fokus di simpang situ," kata dia.
Devi memprediksi, kepadatan arus lalu lintas bakal terjadi jelang waktu sore hari.
"Hingga jelang siang tadi saya monitor area Kota Bekasi, Alhamdulillah masih lancar dan lengang. Tetapi, diprediksi jelang sore mungkin ada kepadatan di area Mall-mall ini," ujar Devi.
Sementara itu, Kepala bidang (Kabid) Lalu Lintas, Dinas Perhubungan Kota Bekasi, Teguh Indriyanto mengatakan, tidak ada hal khusus dalam penanganan lalu lintas saat malam tahun baru.
Dia menjelaskan rekayasa diberlakukan secara situasional.
"Karena itu pengamanan rutinitas dari tahun ke tahun, berulang-ulang, sudah kami lakukan bersama dari jajaran TNI-Polri dan stakholder lainnya," ucap Teguh.
Bersamaan dengan situasi pada libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) sebanyak 10 pos pengamanan telah disiagakan. Pos pengamanan membantu memonitor dan mengawasi pergerakan massa.
Teguh memprediksi, sejumlah titik krusial saat malam tahun baru, seperti Grand Kamala Lagoon, dan Grang Galaxy Park (GGP), Alun-alun Kota Bekasi di Bekasi Selatan, Summarecon Bekasi di Bekasi Utara, hingga Harapan Indah (HI).
"Untuk Pengamanan tahun baru, itu ada 10 titik pos pam, kurang lebih ada 256 personel gabungan yang akan mengamankan beberapa titik-titik simpang krusial," katanya.
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.