Kondisi TKP pembunuhan di Jalan Ciputat-Parung Depok. (Poskota/Angga)

Kriminal

Pelaku Pembunuhan di Jalan Raya Ciputat-Parung Depok Ditangkap

Senin 30 Des 2024, 14:25 WIB

POSKOTA.CO.ID - Pelaku pembunuhan seorang pria paruh baya yang ditemukan tergeletak di pinggir Jalan Raya Ciputat-Parung, RT 001 RW 001, Kelurahan Kedaung, Kecamatan Sawangan, Kota Depok, pada Senin dini hari, 30 Desember 2024, berhasil ditangkap.

Kapolsek Bojongsari, Kompol Fauzan, mengonfirmasi bahwa pelaku berhasil diringkus tidak lama setelah kejadian pembunuhan terhadap korban bernama Ginoto (59).

"Betul. Untuk terduga pelaku sudah kita amankan pihak kepolisian," ujar Fauzan kepada Poskota, Senin 30 Desember 2024.

Pelaku diketahui bernama Khairudin (35). Saat ini, ia sedang dalam perawatan di RSUD Sawangan Depok. 

"Untuk pelaku sudah kita amankan dan sekarang masih dalam perawatan di RSUD Sawangan Depok," tambah Fauzan.

Kasus pembunuhan ini masih dalam proses penyelidikan mendalam. 

"Pihak keluarga korban sudah datang ke Polsek. Jasad korban sekarang sudah dibawa ke RS Polri Kramat Jati untuk dilakukan visum luar dan dalam," jelas Fauzan.

Pantauan di Lokasi Kejadian

Dari pantauan di lokasi kejadian, terlihat ceceran darah korban di jalan dekat sebuah bengkel tambal ban. Garis polisi masih terpasang di sekitar lokasi.

Sebelumnya, seorang pria paruh baya ditemukan tergeletak dengan tubuh bersimbah darah di Jalan Raya Ciputat-Parung. Korban yang diidentifikasi sebagai Ginoto (59), warga Pamulang, Tangerang Selatan, diduga tewas akibat luka benda tajam.

"Betul, ada peristiwa dugaan pembunuhan. Identitas korban Ginoto, usia 59 tahun, warga Pondok Cabe Udik, Pamulang, Tangerang Selatan," ujar Fauzan.

Jenazah korban telah dibawa ke RS Polri Kramat Jati untuk visum. 

"Dugaan meninggal akibat luka benda tajami," tutupnya.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari. 

Tags:
PembunuhanPelaku Pembunuhankapolsek Bojongsarirsud sawangan depokRS Polri Kramat JatiKasus Pembunuhanjalan raya ciputat-parungkota depok

Angga Pahlevi

Reporter

Fani Ferdiansyah

Editor