Saldo Dana Rp450.000 Bansos PIP Termin 3 2024 Masih Disalurkan Pemerintah, Cek NISN Siswa Sekarang

Minggu 29 Des 2024, 22:24 WIB
Cek NISN siswa sekarang, saldo dana Rp450.000 terus disalurkan oleh pemerintah melalui PIP termin 3 2024. (PosKota/Nur Rumsari)

Cek NISN siswa sekarang, saldo dana Rp450.000 terus disalurkan oleh pemerintah melalui PIP termin 3 2024. (PosKota/Nur Rumsari)

POSKOTA, CO.ID- Terdapat uang gratis senilai Rp450.000 hingga Rp1.800.000 saldo dana yang masih akan disalurkan pemerintah melalui bansos Program Indonesia Pintar (PIP) untuk termin 3 2024.

Bagi siswa dengan Nomor Induk Siswa Nasional (NISN) yang telah terdata ini masih akan menerima dana bantuan dari pemerintah untuk akhir tahun 2024.

Pencairan dana PIP diberikan dengan nominal yang sesuai berdasarkan jenjang pendidikannya dari masing-masing pelajar mulai dari SD-SMA.

Melansir dari sumber YouTube milik Bungkas Wae mengatakan bahwa, pencairan dana bansos PIP tetap dilanjutkan hingga akhir Desember 2024 ini.

Dana yang sudah masuk di rekening Simpanan Pelajar (SimPel) milik siswa yang terdata, dapat dicairkan melalui Kartu Indonesia Pintar (KIP). Simak di sini rincian dana untuk setiap tingkatannya.

Rincian Dana Bansos PIP

SD/MI:
Kelas 1-5: Rp450.000/ tahun
Kelas 6: Rp225.000/ tahun

SMP/MTS:
Kelas 7-8: Rp750.000/ tahun
Kelas 9: Rp375.000

SMA/MA:
Kelas 10-11: Rp1.000.000/ tahun
Kelas 12: Rp900.000

Apa Itu Bansos PIP?

Program Indonesia Pintar (PIP) adalah program yang diselenggarakan oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) dengan tujuan utama untuk memberikan bantuan kepada siswa yang berasal dari keluarga tidak mampu secara ekonomi.

PIP membantu siswa agar dapat melanjutkan pendidikan dengan bantuan biaya pendidikan, seperti pembelian perlengkapan sekolah, pembayaran SPP, dan biaya lainnya yang berkaitan dengan kegiatan belajar mengajar.

Cara Cek NISN Siswa PIP

1. Cek NISN Melalui Website Resmi

Berita Terkait
News Update