POSKOTA.CO.ID - Saldo Dana Bansos Rp450.000 dari Program Indonesia Pintar (PIP) telah cair ke bank himbara? gunakan NIK KTP untuk melakukan pengecekannya, baca informasi selengkapnya di artikel berikut ini hingga tuntas ya agar tidak salah paham.
Kabar baik bagi para Keluarga Penerima Manfaat (KPM) Program Keluarga Harapan (PKH) dan Bantuan Pangan Non-Tunai (BPNT).
Di penghujung tahun ini, pemerintah mengumumkan adanya bantuan tambahan khusus yang akan mulai cair pada akhir Desember 2024.
Dilansir dari channel BUNGKAS WAE pada Minggu, 29 Desember 2024. Bantuan ini bertujuan untuk mendukung KPM PKH dan BPNT yang telah memenuhi kriteria penerima.
Bansos Akhir Tahun untuk KPM PKH dan BPNT
Bagi KPM PKH dan BPNT yang telah menerima bantuan rutin sepanjang tahun 2024, bonus tambahan akhir tahun ini diberikan sebagai bentuk apresiasi dan dukungan.
Salah satu program yang termasuk dalam tambahan ini adalah Bantuan PIP (Program Indonesia Pintar).
Bantuan PIP diperuntukkan bagi keluarga yang memiliki anak sekolah, dengan nominal bantuan antara Rp450.000 hingga Rp1 juta.
Proses Pencairan Bertahap
Pencairan bantuan tambahan ini dilakukan secara bertahap melalui bank Himbara (Himpunan Bank Milik Negara). Bagi KPM yang belum menerima bantuan November dan Desember 2024, diimbau untuk bersabar karena proses masih berlangsung hingga akhir tahun.
Semoga saldo segera masuk ke rekening KKS (Kartu Keluarga Sejahtera) merah putih Anda.
Untuk wilayah tertentu, bantuan sudah mulai disalurkan. KPM PKH dan BPNT diharapkan segera memeriksa saldo rekening mereka, terutama jika anak-anak mereka telah terdaftar dalam SK nominasi PIP dan telah melakukan aktivasi rekening.
Bantuan PIP Dukungan Pendidikan untuk Anak Sekolah
Program Indonesia Pintar (PIP) adalah salah satu bentuk bantuan sosial tambahan yang ditujukan khusus untuk KPM PKH dan BPNT dengan anak sekolah.