Daftar Bantuan Sosial yang Cair Duluan di Awal Tahun 2025, Cek Jenis Bansosnya

Minggu 29 Des 2024, 20:45 WIB
Ilustrasi penyaluran bantuan sosial dari pemerintah. (kemensos)

Ilustrasi penyaluran bantuan sosial dari pemerintah. (kemensos)

Bantuan ini merupakan program baru, di mana penyalurannya berupa makanan bergizi yang diberikan oleh pemerintah setiap harinya.

Dari keterangan Kemensos, bansos non-tunai ini akan diberikan pada 101.000 lansia tunggal dan 36.000 penyandang disabilitas.

Selain itu, bantuan ini akan diberikan pada anak-anak sekolah yang disesuaikan dengan jam sekolah.

Penyaluran bansos makan bergizi ini akan dimulai pada 2 Januari 2025.

  • Beras 10 Kilogram

Bantuan beras 10 kilogram ini akan disalurkan pada 16 juta KPM. Kepastian penyaluran ini disampaikan saat pertemuan bersama dengan Menteri Koordinator bidang Ekonomi, Airlangga Hartarto.

Dalam penyampainnya, bansos beras 10 kilogram ini disalurkan untuk periode Januari - Februari 2025, dan mulai disalurkan pada bulan Januari.

  • PKH dan BPNT

Bantuan BPNT dan bansos PKH akan disalurkan pada awal tahun 2025. Hal ini telah disampaikan Kemensos dalam rencana percepatan penyaluran bantuan sosia.

Di tahun 2025 mendatang bansos PKH diberikan pada 10 juta KPM dan sebanyak 18,8 juta KPM akan menerima bantuan BPNT.

Diperkirakan proses pencairan akan dilakukan di awal Januari 2025 serta paling lambat penyalurannya di akhir Februari 2025.

Selain bantuan-bantuan di atas, pemerintah juga melakukan stimulus ekonomi karena adanya kenaikan PPN 12 persen, yaitu memberikan diskon tarif listrik sebesar 50 persen.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.

Berita Terkait

News Update