POSKOTA, CO.ID- IMEI (International Mobile Equipment Identity) merupakan nomor unik yang digunakan untuk mengidentifikasi perangkat HP diseluruh dunia, sekarang saatnya ikuti cara ini untuk cek IMEI di HP android anda.
Setiap HP android, tanpa terkecuali, memiliki nomor IMEI yang berbeda, yang penting untuk berbagai alasan, seperti memastikan keaslian perangkat, melacak HP yang hilang, atau memastikan perangkat tidak terdaftar sebagai barang curian.
Jika anda ingin memverifikasi IMEI di perangkat android anda, berikut adalah tiga cara mudah yang bisa anda ikuti untuk cek IMEI di semua merk HP android.
Dikutip dari situs resmi carisinyal.com, mengatakan bahwa mengetahui nomor UMEI sangat penting untuk keamanan perangkat anda.
Dalam beberapa kasus, nomor IMEI bisa digunakan untuk memblokir HP yang hilang agar tidak dapat digunakan kembali oleh orang lain. Maka, simak di sini sampai akhir.
1. Menggunakan Kode Dial
Anda cukup buka aplikasi telepon di HP android dan ketik *#06#. Setelah itu, nomor IMEI akan muncul di layar HP secara otomatis. Metode ini berlaku untuk hampir semua tipe dan merek HP android.
Bahkan, HP dengan sistem operasi lain juga bisa menggunakan cara ini. Selanjutnya, anda tinggal mencatat nomor IMEI yang ditampilkan tersebut agar dapat digunakan saat dibutuhkan.
2. Melalui Pengaturan
- Buka menu Pengaturan atau Settings dengan mengetuk ikon berbentuk roda gigi.
- Selanjutnya pilih opsi Tentang HP atau Tentang Perangkat. Biasanya opsi ini dapat ditemukan di bagian bawah menu pengaturan.
- Pilih Status, dan kemudian cari Informasi IMEI untuk melihat nomor IMEI perangkat anda.
Di sana anda akan menemukan nomor IMEI perangkat anda. Pada beberapa tipe ponsel, informasi ini juga bisa ditemukan di menu Informasi Perangkat atau Identitas Perangkat atau bahkan langsung ditampilkan saat kamu membuka halaman Tentang HP.
3. Mengecek di Kotak Kemasan
Jika anda baru membeli HP atau masih menyimpan kotak kemasannya, maka nomor IMEI juga dapat ditemukan di kotak kemasan tersebut. Biasanya, IMEI tercetak pada stiker yang ditempel di sisi luar kotak, baik itu di samping ataupun di belakang.
Mengecek IMEI di HP android adalah hal yang mudah dilakukan dan sangat penting untuk berbagai keperluan. Dengan tiga cara yang telah disebutkan di atas anda bisa dengan cepat menemukan nomor IMEI perangkat android anda.
Selain itu, anda bisa temukan berita dan informasi menarik lainnya di Google News. Lalu, ikuti channel WhatsApp Poskota agar tidak ketinggalan updatean berita di setiap harinya.
Diantaranya adalah mengenai berita kriminal, nasional, tekno, lifestyle, dan hiburan. Banyak informasi terbaru, terupdate, terhangat, dan terpercaya di channel Poskota.