Rencananya bantuan diskon tarif listrik ini akan mulai berlaku di 2 bulan pertama tahun 2025, yakni periode Januari dan Februari.
3. Bansos Beras 20 Kg
Nah dalam membantu pemenuhan kebutuhan pangan masyarakat, di awal tahun 2025 nanti pemerintah juga telah menyiapkan bansos beras 20 kg.
Penyaluran bansos beras 20 kg ini diterima langsung oleh KPM untuk mencukupi kebutuhan pokok harian, dengan skema pencairan 10 kg per bulan.
Hingga saat ini, informasi yang beredar menyebutkan bahwa penyaluran bansos beras akan diterima para KPM terpilih untuk periode Januari dan Februari 2025.
Itulah tadi 3 program bantuan sosial tambahan yang segera disalurkan pemerintah di awal tahun 2025. Informasi lebih lengkap pencairan bansos pemerintah tentunya bisa dicek melalui laman resmi Kementrian Sosial (Kemensos).
Selain itu untuk penyaluran bansos Kemensos, nantinya data keluarga penerima manfaat (KPM) yang terpilih bisa diakses melalui laman resminya di cekbansos.kemensos.go.id.
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.