Jika NIK KTP Anda Tercatat Sebagai Penerima Bansos BPNT Desember 2024, Begini Cara Klaim Saldo Dananya

Senin 23 Des 2024, 15:57 WIB
Agar proses klaim berjalan lancar, berikut ini langkah-langkah cara pengecekan status nama penerima . (Poskota/Edited Dadan Triatna)

Agar proses klaim berjalan lancar, berikut ini langkah-langkah cara pengecekan status nama penerima . (Poskota/Edited Dadan Triatna)

Saldo dana BPNT ini diberikan secara non-tunai, dan akan langsung di transferkan ke rekening Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) para KPM.

BPNT ini, hanya boleh dibelanjakan untuk kebutuhan pokok di E-Warong yang sudah bekerjasama dengan pemerintah.

Cara Klaim BPNT Desember 2024

Berikut ini langkah dan cara yang harus para KPM lakukan untuk mencairkan BPNT, jika terdata sebagai penerima.

1. Silahkan Anda periksa dahulu status penerimaannya di Aplikasi Cek Bansos, dan aplikasi ini memberikan informasi mengenai jadwal dan lokasi pencairan yang sesuai dengan data Anda.

2. Siapkan Dokumen yang Diperlukan, seperti dibawah ini

  • Kartu Keluarga Sejahtera (KKS)
  • Kartu Tanda Penduduk (KTP)
  • Kartu Keluarga (KK)
  • Kunjungi e-Warong Terdekat

3. Setelah memastikan bahwa Anda berstatus terdaftar dan dokumen lengkap, silahkan kunjungi e-Warong yang terdekat.

4. Untuk proses pencairannya dilakukan di E-Warong dengan menggunakan Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) sebagai alat untuk menerima bantuan. 

Pastikan juga, bahwa KKS milik Anda dalam kondisi baik serta siap untuk digunakan. 

Jika proses verifikasi selesai, Anda langsung bisa mencairkan saldo BPNT yang akan digunakan untuk membeli sembako.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.

Berita Terkait

News Update