Berikut cara menghemat baterai laptop agar kamu bisa lebih lama menggunakannya.(Freepik)

TEKNO

Berikut Cara Menghemat Baterai Laptop agar Bisa Digunakan Lebih Lama, Cek Informasi Berikut ini

Senin 23 Des 2024, 10:29 WIB

POSKOTA.CO.ID - Jika kamu terus menggunakan laptop untuk kebutuhan pekerjaan atau belajar, maka penggunaan baterai pasti lebih boros.

Namun, jika laptop terus terpasang dengan charger, itu tidak baik untuk 'kesehatan' laptop juga baterainya. Maka dari itu, kamu harus mengantisipasi bagaimana cara untuk menghemat baterai laptop kamu.

Simak dalam artikel berikut ini cara yang bisa kamu lakukan untuk menghemat baterai laptop untuk penggunaan yang lebih lama.

Cara Menghemat Baterai Laptop

Melansir dari akun Instagram @wanasatria_komputer, berikut cara untuk menghemat baterai laptop yang bisa kamu coba, yaitu:

1. Kurangi Kecerahan Layar

Menurunkan kecerahan layar adalah cara sederhana namun efektif untuk menghemat daya baterai laptop dan memperpanjang waktu penggunaannya.

2. Tutup Aplikasi yang Tidak Terpakai

Aplikasi yang berjalan di latar belakang tetap menggunakan sumber daya seperti CPU, RAM dan disk bahkan jika kamu tidak aktif menggunakannya.

3. Gunakan Mode Hemat Daya

Mode hemat daya secara khusus memperpanjang daya tahan baterai laptop dengan mengoptimalkan kinerja sistem. Fitur ini bekerja dengan cara menurunkan kecerahan layar, membatasi aplikasi yang berjalan di latar belakang dan sebagainya.

Itulah cara yang bisa kamu lakukan untuk menghemat baterai laptop saat penggunaan yang lama, semoga membantu dan semoga bermanfaat.

Itulah beberapa hal yang bisa kamu ikuti sebagai tips untuk memiilih laptop, semoga membantu dan semoga bermanfaat.

Kamu bisa mendapatkan informasi seputar teknologi atau gadget di portal berita Poskota yang update setiap hari.

Cek berita dan informasi menarik lainnya di GoogleNews dan follow WhatsApp Channel POSKOTA untuk update artikel pilihan dan breaking news setiap hari.

Tags:
Cara Menghemat Bateraibaterai laptopLaptop

Annisa Nur Latifah

Reporter

Annisa Nur Latifah

Editor