Jelajahi Surga Tersembunyi Curug Nangka Bogor, Ada View Pohon Pinus yang Menawan

Minggu 22 Des 2024, 15:27 WIB
Keindahan alam Curug Nangka Bogor (Instagram/@aquilinatitin)

Keindahan alam Curug Nangka Bogor (Instagram/@aquilinatitin)

POSKOTA.CO.ID – Bogor menjadi kota yang memiliki wisata alam memukau, salah satunya Curug Nangka. Curug Nangka salah satu objek wisata air yang berada di kaki Gunung Salak, Taman Nasional Halimun Salak.

Curug ini berada di ketinggian 750 mdpl dan dikelilingi hutan pinus, sehingga pengunjung yang datang ke Curug Nangka akan merasakan hawa sejuk berkisar 20-22 derajat celcius.

Curug Nangka memiliki luas 17 hektare yang dibuka untuk umum sejak 1991 oleh Perhutani. Secara administratif, Curug Nangka masuk ke dalam Desa Sukajadi dan Gunung Malang, Kecamatan Ciapus, Kabupaten Bogor.

Jam operasional Curug Nangka buka setiap hari mulai pukul 07.00 hingga 17.00 WIB. Untuk harga tiket masuk pun masih terbilang cukup murah, yaitu:

  • Tiket masuk wisatawan domestik (weekdays) Rp 22.000
  • Tiket masuk wisatawan domestik (weekend) Rp 32.000
  • Tiket masuk wisatawan mancanegara (weekdays) Rp 305.000
  • Tiket masuk wisatawan mancanegara (weekend) Rp 450.000
  • Tiket rombongan pelajar domestik (weekdays) Rp 20.000
  • Tiket rombongan pelajar domestik (weekend) Rp 22.000

Di Curug Nangka pengunjung bisa mencoba beberap aktivitas yang tersedia, yaitu menikmati air terjun. Curug ini memiliki 3 air terjun yakni Curug Nangka, Curug Daun, dan Curug Kaung. Ketiga air terjun ini merupakan rangkaian aliran air dari Curug Kaung dengan ketinggian sekitar 17 meter.

Selanjutnya, Curug Daun yang berada di bagian tengah dengan tinggi hanya 2 meter. Terakhir, Curug Nangka yang paling bawah dengan ketinggian hampir sama dengan Curug Kaung.

Untuk menikmati Curug Nangka, pengunjung perlu menempuh perjalanan dari pintu gerbang ke curug berjarak tempuh sekitar 700 meter.

Pengunjung bisa sambil trekking dan menikmati keindahan pohon pinus yang menjulang tinggi dan ada pula persawahan, serta pegunungan indah.

Di Curug Nangka, pengunjung bisa berenang di kolam alami. Sejumlah jeram membentuk kolam unik yang menarik wisatawan untuk berenang.

Tak perlu khawatir bagi yang ingin berenang karena kedalaman kolam alami ini relatif aman yakni setinggi lutut orang dewasa. Namun, pengawasan orang tua tetap diperlukan ketika anak-anak berenang.

Bagi yang ingin berkemah, Curug Nangka menyediakan area camping ground dengan tambahan biaya sebesar Rp 35.000 per malam. Sedangkan tarif pelajar Rp 22.500 per malam dan wisatawan mancanegara Rp 105.000 per malam.

Tak lengkap jika tidak mengabadikan momen indah, pengunjung bisa berfoto di Curug Nangka yang memiliki spot instagramable.

Fasilitas di Curug Nangka cukup memadai mulai dari toilet, warung-warung, dan toko souvenir.

 

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.

Berita Terkait

News Update