Cara Mematikan Unduh Otomatis di Telegram, Hindari Penyimpanan Penuh!

Sabtu 21 Des 2024, 23:36 WIB
Matikan unduh otomatis di Telegram. (Pinterest)

Matikan unduh otomatis di Telegram. (Pinterest)

POSKOTA.CO.ID - Telegram adalah aplikasi pesan instan yang populer karena fitur-fiturnya yang lengkap dan fleksibel, salah satunya yakni unduh otomatis.

Auto-download atau unduh otomatis memungkinkan media seperti foto, video, dokumen, dan lainnya langsung tersimpan di perangkat.

Meski fitur ini berguna, terkadang unduh otomatis dapat menghabiskan kuota internet atau memenuhi penyimpanan perangkat Anda.

Untuk mengatasi hal ini, Anda dapat mematikan fitur unduh otomatis di Telegram.

Berikut adalah panduan lengkap untuk melakukannya:

Cara Mematikan Unduh Otomatis di Telegram

1. Buka Aplikasi Telegram

Pastikan Anda sudah mengunduh dan memasang aplikasi Telegram di perangkat Anda. Setelah itu, langsung masuk ke akun Anda jika belum.

2. Masuk ke Pengaturan

Pada halaman utama Telegram, ketuk ikon menu yang biasanya berupa tiga garis horizontal di sudut kiri atas dan pilih opsi Settings.

3. Pilih Data and Storage

Dalam menu Pengaturan, gulir ke bawah dan pilih opsi Data and Storage (Data dan Penyimpanan).

Berita Terkait
News Update