POSKOTA.CO.ID - PSKC Cimahi akan menghadapi Bekasi City dalam laga lanjutan Liga 2 yang berlangsung di Stadion Si Jalak Harupat, Soreng, Kabupaten Bandung, Jumat petang, 20 Desember 2024.
Pelatih Kepala PSKC Cimahi, Kas Hartadi, menyebutkan, anak asuhnya dalam kondisi prima menjelang laga nanti.
Menurutnya, berdasarkan hasil pemeriksaan tim dokter yang menangani kesehatan para pemain, dinyatakan bahwa kondisi pemain secara keseluruhan dalam kondisi yang siap berlaga.
"Tentunya pertandingan kali ini akan seru. Mereka tim yang solid," kata Kas Hartadi.
Agar tim berjuluk "Laskar Sangkuriang" ini tidak tergelincir dari posisi tiga besar, maka tidak ada tawar menawar lagi atau hitung-hitungan mengharapkan hasil dari tim lain.
PSKC yang saat ini berada di posisi 2 klasemen Grup 1 dengan poin 24 dari hasil 7 kemenangan seri 3 dan kalah 4 kali, masih bisa terancam oleh Kesebelasan PSPS Pekanbaru yang hanya terpaut 1 angka dengn raihan 23 poin.
Meski unggul selisih gol dengan Bekasi City, namun bukan berarti Bekasi City akan mudah dikalahkan.
"Kita Sangat mewaspadai Semua pemain dari Bekasi City karena dari pertandingan sebelumnya kita sempat kalah 1-0," ujarnya.
Kendati begitu, Kas sudah mengetahui strategi dari lawan bahkan, dia pun telah menyiapkan ap yang harus dilakukan ketika laga nanti.
"Pemain Depan kami Matius, saya rasa bakal dapat pengawalan ketat dari lawan. tetapi saya Juga juga sudah menyiapkan starategi khusus," tuturnya.
Sementara itu perwakilan pemain PSKC Cimahi, Hambali Tolib, menambahkan, agar asa tim nya tetap berada di tren poaitif, tentunya seluruh instruksi dari pelatih akan dijalankan semaksimal mungkin.
"Jadi intinya, target kami harus meraih 3 poin kalau ingin melaju ke babak selanjutnya," ujar Tolib.
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.