Kebakaran di Menteng Dekat Rel, Perjalanan KRL Manggarai-Tanah Abang Terganggu

Jumat 20 Des 2024, 14:46 WIB
KAI Commuter mengatakan perjalanan KRL antara Stasiun Manggarai-Tanah Abang terganggu karena adanya kebakaran di Menteng.(Instagram/@commuterline)

KAI Commuter mengatakan perjalanan KRL antara Stasiun Manggarai-Tanah Abang terganggu karena adanya kebakaran di Menteng.(Instagram/@commuterline)

POSKOTA.CO.ID - Kebakaran melanda rumah warga di Menteng, Jakarta Pusat (Jakpus) pada Jumat, 20 Desember 2024 siang ini.

Permukiman padat itu dilanda kebakaran tepatnya di Jalan Menteng Raya RT 015 RW 008 Kelurahan Menteng.

Akibat dari kebakaran itu, perjalanan Kereta Rel Listrik (KRL) menuju Stasiun Manggarai mengalami gangguan.

Hal itu disampaikan langsung melalui akun X resmi PT KAI Commuter @CommuterLine terkait adanya gangguan akibat kebakaran itu antara Stasiun Manggarai-Tanah Abang.

“#InfoLintas Terdapat kebakaran di area pemukiman warga antara Stasiun Manggarai—Tanah Abang. Perjalanan KA Jalur Hilir Manggarai—Tanah Abang saat ini belum dapat dilalui,” tulis KAI yang dikutip Poskota pada Jumat, 20 Desember 2024.

PT KAI Commuter pun meminta maaf atas perjalanan yang terganggu akibat adanya kebakaran yang saat ini masih dalam proses pemadaman.

“Sehubungan masih dalam proses pemadaman. Mohon maaf atas ketidaknyamanannya,” tulisnya.

Diketahui Command Center Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) mengatakan bahwa petugas pemadam kebakaran masih menangani kebakaran tersebut.

“Objek adalah rumah tinggal,” kata Gulkarmat.

Pihak Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Jakarta Pusat menerima laporan kebakaran itu pada pukul 11.43 WIB.

Akhirnya, petugas mengarahkan setidaknya sekitar 17 unit mobil kebakaran dan 68 petugas Gulkarmat untuk memadamkan si jago merah.

Petugas hingga saat ini masih terus berupaya memisahkan material yang dinilai mudah terbakar agar tidak menyisakan api dan asap.

Melansir dari akun Instagram @info_jakartapusat, tampak kebakaran yang direkam dari penumpang Kereta Api memperlihatkan api yang berkobar cukup besar dan asap hitam yang membumbung tinggi.

“KEBAKARAN DI KAWASAN MENTENG ANYAR SAMPING REL MANGGARAI,” tulis keterangan akun tersebut.

Akibat dari kebakaran itu setidaknya menghanguskan 15 rumah yang hangus. Hingga saat ini belum diketahui secara pasti terkait penyebab kebakaran tersebut bisa terjadi.

Cek berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan follow WhatsApp Channel POSKOTA untuk update artikel pilihan dan breaking news setiap hari.

Berita Terkait

News Update