Jadwal dan Cara Cek Penerimanya Bansos BPNT Desember 2024

Jumat 20 Des 2024, 05:51 WIB
Dana Bansos BPNT Rp400.000 alokasi bulan November Desember sudah cair ke rekening KKS. (Poskota)

Dana Bansos BPNT Rp400.000 alokasi bulan November Desember sudah cair ke rekening KKS. (Poskota)

POSKOTA.CO.ID - Keluarga Penerima Manfaat (KPM) terpilih di Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) layak menerima Saldo Dana Bansos Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) tahap akhir November Desember 2024 sebesar Rp400.000.

Kementerian Sosial Republik Indonesia (Kemensos RI) telah memberikan informasi bahwa pencairan Dana Bansos BPNT sudah cair ke rekening para KPM melalui bank Himbara.

Setiap KPM akan menerima Rp400.000 untuk alokasi tahap bulan November-Desember 2024. Sedangkan untuk pencairan melalui PT Pos pencairan dana bansos BPNT diterima oleh setiap KPM sebesar Rp1.200.000.

Bansos BPNT ini diberikan kepada warga atau KPM berupa uang tunai yang sudah tercatat dan terpilih di DTKS. Jadi tidak semua pemilik NIK E-KTP mendapatkan bantuan tersebut.

Inilah Jadwal Pencairan Bansos BPNT Desember 2024

Pada bulan Desember 2024, proses penyaluran bansos BPNT akan dilakukan secara bertahap sesuai dengan kebijakan masing-masing daerah penerima. Batas akhir pengambilan bansos BPNT ini hingga 31 Desember 2024.

Cara Cek Penerima Bansos BPNT Desember 2024

- Kunjungi situs cekbansos.kemensos.go.id

- Masukkan nama dan alamat sesuai data KTP

- Isi kode verifikasi yang muncul

- Klik tombol 'Cari Data'

Bagi warga jika terdaftar akan diberikan informasi Ya sebagai penerima manfaat dana Bansos Kemensos BPNT.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di google news dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.

Berita Terkait

News Update