POSKOTA.CO.ID - Pemerintah saat ini tengah menyalurkan saldo dana Rp600.000 dari subsidi bantuan sosial (bansos) Program Keluarga Harapan (PKH) tahap empat 2024 kepada Nomor Induk Kependudukan (NIK) E-KTP dan nama Anda lewat Kantor Pos.
Penyaluran dana bansos PKH menjelang akhir tahun 2024 terus dilakukan oleh pemerintah agar setiap Keluarga Penerima Manfaat (KPM).
Tentunya hanya NIK E-KTP dan nama Anda yang berhasil masuk di Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) bisa menerima bantuan PKH tahap empat 2024.
Program Keluarga Harapan (PKH)
Dilansir dari situs resmi Kementerian Sosial, bantuan PKH disalurkan kepada masyarakat miskin di Indonesia yang masuk di DTKS.
Bantuan bisa digunakan oleh setiap KPM untuk meningkatkan kualitas hidup, kesehatan hingga kesejahteraan setiap tiga bulan sekali.
Dilansir dari Youtube Ariawanagus, penyaluran bansos via Kantor Pos mulai dilakukan pemerintah pada 15 Desember 2024 lalu.
Dengan adanya kabar tersebut, KPM bisa mengecek status NIK E-KTP melalui SIKS-NG agar mengetahui proses lebih lanjut.
Cara Cek Status Penerima Bansos PKH Tahap 4 2024 via SIKS-NG
Berikut cara cek status penerima bansos PKH tahap empat 2024 via SIKS-NG:
- Operator atau pendamping membuka situs siks.kemensos.go.id
- Operator harus login akun menggunakan username dan password yang sudah terdaftar.
- Setelah login, mereka akan memilih menu DTKS yang berisi data penerima bansos.
- Kemudian, operator akan memasukkan NIK KTP warga di kolom pencarian.
- Klik "Cari"
- Setelah itu, akan muncul data apakah warga yang bersangkutan termasuk penerima bantuan atau bukan.
Jika status sudah menunjukkan SI dan telah menerima surat undangan pencairan dana, silakan ambil bantuan via Kantor Pos.
Dana senilai Rp600.000 diberikan oleh pemerintah khusus KPM kategori penyandang disabilitas berat dan lansia pada tahap empat 2024.
Terdapat juga kategori KPM lainnya yang menerima bantuan PKH dengan nominal berbeda pada tahap keempat 2024.