Jangan khawatir, ikuti cara buka sandi hp yang mudah berikut ini. (Optika.id)

TEKNO

Lupa Kata Sandi Hp Kini Bukan Lagi Masalah, Cukup Ikuti Cara Mudah Ini dan Ponsel Akan Terbuka

Rabu 18 Des 2024, 21:52 WIB

POSKOTA.CO.ID – Bisa karena terlalu rumit atau terlalu banyak yang harus diingat, Anda bisa saja lupa sandi Hp. Tentunya ini akan menjadi masalah karena Anda tak bisa menggunakan ponsel.

Meskipun begitu, ternyata ada banyak cara yang bisa dilakukan untuk membuka kembali sandi HP yang lupa sebelumnya.

Berikut ini adalah 3 cara buka sandi hp yang lupa dan bisa Anda coba sendiri dengan cara yang mudah:

1. Pakai Fitur Lupa Sandi

Terdapat beberapa Hp yang memiliki fitur lupa sandi. Ini akan memungkinkan Anda untuk membuka kembali Hp dengan cara yang mudah.

Anda dapat mengakses fitur tersebut dengan cara mengklik ‘lupa sandi’ dan mengikuti instruksinya. Setelah itu, ketikkan alamat email atau nomor telepon yang sudah terkoneksi dengan Hp Anda.

Nantinya Anda akan menerima email atau SMS berisi instruksi berikutnya untuk mereset sandi HP, sehingga Anda bisa masuk kembali.

2. Pakai Google Find My Device

Selain itu, Anda bisa menggunakan fitur Google Find My Device jika Hp Anda terhubung dengan akun Google.

Caranya, buka situs web Find my device di perangkat lain dan masuk menggunakan akun Google yang terhubung dengan Hp Anda.

Buka web tersebut dan pilih opsi ‘Lock’. Kemudian lakukan perintahnya untuk memasukkan sandi baru pada HP Anda.

3. Hubungi Layanan Dukungan Pelanggan

Jika beberapa cara tersebut tidak berhasil, Anda bisa menghubungi layanan dukungan pelanggan dari produsen Hp yang digunakan.

Biasanya, produsen Hp memiliki petunjuk untuk membantu Anda untuk membuka kata sandi yang terlupa. Anda cukup siapkan nomor seri HP dan bukti kepemilikan saat menghubungi layanan ini.

4. Pakai Aplikasi Pihak Ketiga

Ada beberapa aplikasi pihak ketiga yang bisa membantu Anda untuk membuka kembali kata sandi hp yang lupa.

Namun yang harus diingat, pilihlah untuk menggunakan aplikasi dari sumber yang tidak diragukan lagi sehingga tidak terjebak penipuan dengan menganalisa ulasan dan reputasi aplikasi.

5. Reset Pabrik

Jika beberapa cara tersebut belum memberikan hasil, Anda dapat melakukan reset pabrik. Tapi hal tersebut juga akan menghilangkan semua data dan pengaturan pada HP Anda.

Jadi baiknya untuk melakukan backup sebelum melakukan reset pabrik sehingga Anda tidak akan kehilangan data-data penting di dalamnya.

Dengan menggunakan salah satu cara di atas, semoga dapat membuka kembali kata sandi Hp yang lupa dengan cara yang mudah. Semoga bermanfaat.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari. 

Tags:
lupa sandi hpcara buka sandi hpGoogle Find My Device

Fia Afifah Rahmah

Reporter

Fia Afifah Rahmah

Editor