Tips membeli laptop sesuai dengan kebutuhan.(Pexels/Craig Dennis)

TEKNO

Tips Sederhana ini Cocok untuk Kamu yang akan Beli Laptop Sesuai Kebutuhan

Senin 16 Des 2024, 11:32 WIB

POSKOTA.CO.ID - Beli laptop itu tidak boleh asal-asalan, beda kebutuhan pasti beda spesifikasi laptop yang akan kamu beli.

Seperti kebutuhan untuk mengerjakan tugas, bermain game atau yang lainnya.

Maka dari itu, kamu harus melihat-lihat review dari berbagai brand laptop yang ada di YouTube. Review jujur dari para content creator bisa membantu kamu.

Atau, kamu juga dapat simak artikel berikut ini mengenai tips sederhana untuk membeli laptop sesuai dengan kebutuhan kamu.

Tips Beli Laptop

Dikutip dari akun Instagram @laptopaja.id, berikut adalah tips yang bisa kamu ikuti saat akan membeli laptop sesuai dengan kebutuhan.

1. Tentukan Kebutuhan Utama

Sebelum beli, pikirkan dulu kebutuhan kamu lebih sering pakai laptop untuk hal-hal berat, seperti desain grafis dan editing atau untuk hal simpel seperti browsing dan ngetik.

2. Cek Spesifikasi Laptopnya

Sesuaikan spesifikasi laptop dengan kebutuhan kamu. Perhatikan prosessor sebagai otak alptop, RAM untuk penyimpanan data dan kartu grafis untuk tugas-tugas yang membutuhkan grafis tinggi.

3. Pertimbangkan Budget

Sesuaikan spesifikasi dengan budget yang ada. Jangan sampai kalap beli yang mahak jika tidak terpakai fitur-fiturnya.

4. Lihat Review Terlebih Dahulu

Sebelum beli, baca atau nonton review dari orang-orang yang sudah pernah pakai laptop itu, agar mengetahui kelebihan dan kekurangannya.

5. Coba Laptopnya, Baru Beli

Ketika sudah di toko, perhatikan kenyamanan keyboard, touchpad dan bobot laptop. Pastikan laptop tersebut nyaman digunakan dalam jangka waktu yang lama.

Itulah informasi mengenai tips saat akan membeli laptop sesuai dengan kebutuhan. Kamu bisa mendapatkan informasi seputar teknologi atau gadget di portal berita Poskota yang update setiap hari. Semoga bermanfaat.

Cek berita dan informasi menarik lainnya di GoogleNews dan follow WhatsApp Channel POSKOTA untuk update artikel pilihan dan breaking news setiap hari.

Tags:
beli laptopLaptopsesuai kebutuhan

Annisa Nur Latifah

Reporter

Annisa Nur Latifah

Editor