Simak cara aktifkan Meta AI di WhatsApp.(Timeline AI)

TEKNO

Gini Cara Aktifkan Meta AI di WhatsApp, Fitur Baru yang Wajib Dicoba!

Minggu 15 Des 2024, 10:00 WIB

POSKOTA.CO.ID - Meta AI akhirnya hadir di WhatsApp untuk pengguna Indonesia! Meski baru tersedia untuk sebagian pengguna, fitur canggih ini memungkinkan Anda berinteraksi langsung dengan asisten virtual yang dikembangkan oleh Meta

Meta AI, fitur asisten virtual canggih dari Meta (Facebook), pertama kali diluncurkan pada Juli 2024 dan sebelumnya hanya tersedia di beberapa negara. 

Kini, pengguna WhatsApp di Indonesia sudah bisa menikmati fitur ini, meskipun baru dirilis untuk sebagian pengguna secara bertahap.

Fitur Meta AI ini tersedia pada WhatsApp versi 2.24.23.78, yang merupakan versi reguler, serta di WhatsApp beta versi 2.24.25.12. 

Untuk memastikannya, Anda perlu mengupdate aplikasi WhatsApp ke versi terbaru melalui Google Play Store atau App Store.

Ciri-Ciri WhatsApp dengan Fitur Meta AI

Jika fitur Meta AI sudah aktif di WhatsApp Anda, ikon lingkaran kombinasi warna hijau, biru, dan pink akan muncul. 

Ikon ini memungkinkan Anda membuka ruang obrolan untuk berkomunikasi langsung dengan Meta AI.

Manfaat Fitur Meta AI

Beriktu beberapa manfaat dari fitur baru d WA yang memungkinkan pengguna untuk:

Sebagai contoh, Anda bisa memulai obrolan dengan pertanyaan sederhana seperti, "Siapa kamu?". 

Meta AI akan memperkenalkan diri sebagai asisten virtual buatan Meta, serta menjelaskan beragam kemampuannya.

Cara Mengaktifkan Fitur Meta AI di WhatsApp

Dikutip dari akun Youtube Syam Kapuk, simak cara untuk aktifkan fitur terbaru Meta AI di WhatsApp.

  1. Perbarui WhatsApp Anda: Pastikan WhatsApp yang Anda gunakan adalah versi terbaru (minimal versi 2.24.23.78 untuk pengguna reguler atau versi 2.24.25.12 untuk pengguna beta).
  2. Cek Ikon Meta AI: Buka WhatsApp dan cari ikon lingkaran warna hijau, biru, dan pink di bagian obrolan.
  3. Mulai Interaksi: Klik ikon tersebut untuk memulai percakapan dengan Meta AI.

Fitur Meta AI ini dikembangkan untuk membantu pengguna menjawab berbagai pertanyaan, mulai dari yang bersifat informatif hingga saran praktis dalam kehidupan sehari-hari.

Jika Anda tertarik mencoba, ikuti cara di atas agar Anda bisa langsung menggunakan fitur baru Meta AI di WhatsApp.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.

Tags:
meta aiwhatsappMetafitur aiasisten virtualWhatsApp Meta AIWhatsApp fitur Meta AI

Shandra Dwita

Reporter

Shandra Dwita

Editor