Begini tips buat konten tulisan yang menarik untuk hasilkan uang tambahan. (Poskota//Annisa)

TEKNO

Begini Panduan Menulis Konten Menarik di Blog agar Bisa Dapatkan Banyak Uang Tambahan dan Juga Saldo DANA

Minggu 15 Des 2024, 15:10 WIB

POSKOTA.CO.ID - Kamu yang memiliki hobi dan skill menulis coba tuangkan tulisan kamu dalam blog pribadi agar bisa hasilkan uang tambahan dan juga jutaan saldo DANA.

Tulislah konten-konten yang menarik seperti traveling, ekonomi, hobi, beauty, lifestyle dan yang lainnya agar bisa mengundang banyak pembaca.

Maka dari itu, simak dalam artikel berikut ini bagaimana panduan menulis konten menarik di blog agar bisa hasilkan uang tambahan.

Panduan Menulis Konten Menarik

Dikutip dari akun milik Sem Blogger, berikut adalah panduan lengkap mengenai bagaimana cara menulis konten yang menarik, yaitu:

1. Tentukan Tujuan Konten Kamu

Sebelum menulis, pikirkan terlebih dahulu apa tujuan kamu. Apakah ingin memberikan informasi, menghibur atau menginspirasi pembaca. Setiap konten harus punya pesan yang jelas dan manfaat buat pembaca.

2. Tulis dengan Gaya Santai dan Mengalir

Agar pembaca betah, tulis konten dengan bahasa yang mudah dimengerti dan santai. Hindari bahasa yang terlalu formal atau ribet. Gunakan kalimat pendek, pakai bahasa yang dekat dengan audiens kamu.

3. Gunakan Visual yang Menarik

Konten tidak hanya teks, sertakan gambar, infografik atau video supaya lebih menarik. Visual bikin pembaca tidak bosan. Jangan lupa untuk optimize gambar agar tidak memperlambat loading blog kamu.

4. Buat Konten yang Solusi

Pembaca datang ke blog kamu buat cari solusi, jadi pastikan konten kamu memberikan jawaban atau solusi untuk masalah mereka. Paka bullet points atau sub heading biar informasi lebih terstruktur dan mudah dipahami.

5. Ceritakan Kisah yang Bisa Menghubungkan

Orang suka cerita, maka dari itu dengan story telling yang relate able, agar pembaca merasa dekat dengan topik yang kamu bahas. Bagian pengalaman pribadi atau contoh yang mempermudah pembaca untuk menghubungkan diri mereka dengan topik.

Itulah informasi mengenai panduan menulis konten yang menarik agar bisa dapat hasilkan uang tambahan. Semoga bermanfaat. 

Cek berita dan informasi menarik lainnya di GoogleNews dan follow WhatsApp Channel POSKOTA untuk update artikel pilihan dan breaking news setiap hari.

Tags:
uang tambahanSaldo danakonten

Annisa Nur Latifah

Reporter

Annisa Nur Latifah

Editor