Anggota Komisi A Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) DKI Jakarta, Kevin Wu, menyidak dua rumah pompa di Jakarta Barat, Jumat, 13 Desember 2024. (Poskota/Pandi)

Jakarta

DPRD DKI Sidak Rumah Pompa di Jakbar, Pastikan Berfungsi Saat Musim Hujan

Jumat 13 Des 2024, 18:42 WIB

POSKOTA.CO.ID - Anggota Komisi A Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) DKI Jakarta, Kevin Wu, menyidak dua rumah pompa di Jakarta Barat.

Sidak dilakukan dalam rangka memastikan pompa aktif dan berfungsi dengan baik saat musim hujan.

Dalam sidak yang dilakukan Jumat, 13 Desember 2024 sore, politisi PSI ini meninjau rumah pompa Jelambar dan Wijaya Kusuma di Kelurahan Grogol Petamburan.

"Tadi saya sudah melihat bagaimana kondisi pompa yang kami tinjau, saya melihat semuanya tidak ada kendala ya," kata Kevin kepada wartawan di lokasi, Jumat.

Hanya saja, Kevin menyebut bahwa masih ditemukan sedikit sampah yang disebut dapat menggangu operasional mesin pompa yang ada.

"Kendalanya paling sampah, banyak yang nyangkut sehingga dikhawatirkan akan berpengaruh ke operasional mesin pompa," ujarnya.

Maka dari itu, dirinya juga berpesan kepada masyarakat agar tidak membuang sampah sembarangan.

Menurutnya kolaborasi antara masyarakat dan pemerintah sangat dibutuhkan dalam mengatasi masalah banjir.

"Saya imbau masyarakat juga agar sama-sama membantu pemerintah. Karena memang dibutuhkan kolaborasi yang kuat," ucap Kevin.

Wakil Camat Grogol Petamburan, Raditian Ramajaya menegaskan jika sejauh ini pihaknya telah melakukan beberapa antisipasi untuk menangani masalah banjir.

Menurutnya, normalisasi drainase, besih-bersih lingkungan, hingga simulasi terjadi banjir sudah dilakukan.

"Sekarang kami juga intens melakukan pengerukan, kemudian juga normalisasi saluran kami intens setiap hari dilakukan dengan melibatkan petugas kebersihan," ucap dia.

Pantauan di lokasi, dua pompa stationer yang dicek berfungsi dengan baik. Tampak pompa yang berada di aliran kali mookervart tersebut kondisinya juga baik.

Aliran air di kali Mookervart juga terlihat mengalir, meskipun tampak warna air agak kecoklatan. Terlihat kali di dekat rumah pompa itu bersih dari sampah.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari. 

Tags:
Kevin Wudprd-dki-jakartarumah pompabanjir

Pandi Ramedhan

Reporter

Aminudin AS

Editor