POSKOTA.CO.ID - Google Chrome secara default memiliki fitur yang meminta akses lokasi Anda untuk memberikan pengalaman yang lebih personal.
Namun, apabila ingin menjaga privasi dengan mematikan fitur lokasi di akun Google bisa dilakukan dengan cara yang akan diinformasikan dalam artikel ini.
Berikut adalah langkah-langkah sederhana untuk mematikan lokasi di akun Google pada perangkat Android Anda:
Cara Mematikan Lokasi Akun Google
1. Buka Akun Google melalui Chrome
Untuk memulai, silahkan untuk membuka aplikasi Google di Chrome yang ada di perangkat Android Anda.
2. Akses Menu Pengaturan
Klik ikon tiga titik vertikal di pojok kanan atas layar dan pilih opsi Setelan.
3. Cari Opsi Setelan Situs
Setelah masuk pada menu Setelan, gulir ke bawah hingga menemukan opsi Setelan Situs.
4. Pilih Opsi 'Lokasi'
Di dalam menu Setelan Situs lanjutkan dengan temukan dan pilih opsi Lokasi.
5. Nonaktifkan Akses Lokasi Google
Pada halaman pengaturan lokasi geser akses lokasi, dimana setiap situs yang membutuhkan akses lokasi harus meminta izin kepada Anda.
Nah, dengan begitu Anda dapat menjelajahi internet dengan lebih nyaman tanpa harus khawatir data lokasi diakses tanpa izin.
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.