POSKOTA.CO.ID - Penyaluran bantuan sosial (Bansos) untuk peralihan PT Pos Indonesia ke Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) telah mengalami perubahan mekanisme penyaluran.
Sebelumnya, pada Juli lalu pemerintah menetapkan pembukaan rekening kolektif untuk bansos reguler Program Keluarga Harapan (PKH).
Peralihan ini tentunya ditetapkan agar penyaluran bantuan bisa lebih efektif dan cepat, karena dana bansos bisa langsung masuk ke rekening penerima.
Namun, hingga saat ini pendistribusian KKS baru masih belum diterima oleh seluruh Keluarga Penerima Manfaat (KPM) PKH dan BPNT peralihan.
Melansir informasi dari kanal YouTube Pendamping Sosial, saat ini status di Sistem Informasi Kesejahteraan Sosial Next Generation (SIKS-NG) menunjukkan perubahan untuk bansos peralihan.
Data sebelumnya menunjukkan bahwa KPM peralihan penyaluran melalui bank Himbara (Bank Mandiri, BNI, atau BRI) masih berstatus pembukaan rekening kolektif.
Namun, kini status telah berubah pada data beberapa KPM, di mana dana bansos akan kembali dicairkan melalui kantor Pos untuk periode Juli-September dan Oktober-
Desember.
Hal ini berlaku bagi KPM yang hingga saat ini masih belum menerima distribusi KKS. Untuk mempercepat pencairan, maka sebagian KPM pencairan tetap dilakukan di kantor Pos.
Kapan Pencairan Dana Bansos PKH?
Untuk tanggal pasti pencairan dana bansos ini masih belum ada pengumuman resminya hingga saat ini.
Namun bagi KPM yang sudah menerima distribusi KKS, bisa secara berkala mengecek saldo di ATM bank penyalur masing-masinng.
Sementara untuk KPM yang dicairkan melalui kantor Pos masih perlu menunggu undangan pencairan. Biasanya pencairannya akan dilakukan serentak di akhir periode.