POSKOTA.CO.ID – Belakangan ini Meta AI WhatsApp menjadi perbincangan hangat di kalangan masyarakat.
Betul, sebagai salah satu aplikasi chatting nomor 1 di dunia, WhatsApp terus mengembangkan fitur yang memudahkan pengguna.
Terbaru, WhatsApp memperkenalkan fitur Artificial Intelligence (AI) yang bisa diakses langsung di aplikasi WhatsApp.
Dengan fitur ini, pengguna bisa bertanya apapun melalui Meta AI yang terintegrasi dengan WhatsApp.
Berdasarkan pemakaian selama ini, Meta AI yang diintegrasi di WhatsApp cukup responsif dalam menjawab semua pertanyaan pengguna.
Cara gunakan Meta AI di WhatsApp
1. Buka WhatsApp di smartphone atau laptop
2. Di menu paling atas klik logo Meta Ai
3. Nantinya pengguna akan diarahkan ke halaman chat dengan Meta AI
4. Masukkan pesan atau prompt Anda kepada Meta AI
5. Klik send
6. Tunggu dan Meta AI akan memberikan jawaban atas permintaan Anda.
Cara aktifkan fitur Metai AI di WhatsApp
Cara paling mudah dan umum dilakukan adalah update WhatsApp ke versi terbaru melalui PlayStore (untuk Android), AppStore (untuk iOS), dan Microsoft Store (untuk laptop windows).
Namun, jika sudah update dan ternyata masih belum ada fitur Meta AI, maka yang harus pengguna lakukan adalah menunggu.
Pasalnya, di FAQ WhatsApp sudah dijelaskan bahwa fitur Meta AI hanya tersedia di negara tertentu, meskipun pengguna lain di negara yang sama sudah mendapatkan fitur tersebut.
“This feature is currently only available in limited countries and might not be available to you yet, even if other users in your country have access” kata WhatsApp.
Itulah cara menggunakan dan aktifkan fitur Meta AI di WhatsApp.
Cek berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan follow WhatsApp Channel POSKOTA untuk update artikel pilihan dan breaking news setiap hari.