POSKOTA.CO.ID - Pernah merasa lupa membalas pesan WhatsApp atau saking banyaknya pesan masuk hingga terlewat? Kini hal tersebut bisa teratasi.
WhatsApp tengah melakukan uji coba fitur baru, yaitu notifikasi atau sistem pengingat pesan yang memungkinkan untuk mengirimkan pemberitahuan pada penggunanya terkait pesan yang belum dilihat atau dibaca.
Mengutip dari WABetainfo, fitur ini diuji coba pada WhatsApp Beta Android 2.24.25.29 dan telah diuji oleh beberapa penguji beta untuk menjelajahi fitur notifikasi ini untuk mengingatkan pengguna pada pesan yang belum dibaca atau terlihat.
“Ini meningkatkan keterlibatan pengguna dengan memastikan sorotan pada pembaruan penting, terutama pada kontak yang sering berinteraksi atau kontak favorit, bahkan jika pengguna tidak sedang menulusuri status secara aktif,” bunyi keterangan dari WABetainfo, Senin.
Benefit dari Fitur Baru WhatsApp
Keuntungan dari fitur baru WhatsApp ini, pengguna akan mendapatkan informasi terkait pesan-pesan yang belum terbaca dan bisa segera membalasnya.
Pasalnya, pembaruan ini berfungsi untuk memastikan bahwa pengguna tidak mengabaikan pesan penting dari kontak yang paling sering dihubungi, bahkan ketika mereka memprioritaskan membalas obrolan lain.
Jika sebelumnya, notifikasi yang muncul di WhatsApp hanya terbatas pada adanya pesan masuk dari kontak tertentu.
Dengan fitur ini, pengguna memungkinkan untuk mendapatkan pemberitahuan adanya pesan belum terbaca dari kontak tertentu, sehingga sistem notifikasi WhatsApp jadi lebih menyeluruh.
Penting untuk dicatat bahwa fitur ini hanya berlaku untuk WhatsApp versi sekarang. Jika pengguna menginstal ulang aplikasi, WhatsApp harus menghitung ulang interaksi pengguna karena data ini tidak disimpan dalam cadangan atau di server.
Setelah fitur ini diaktifkan, WhatsApp dapat mengirimkan pengingat untuk pesan yang belum dibaca, terutama dari kontak yang sering berinteraksi dengan pengguna.
Perlu juga diketahui juga notifikasi ini tidak akan mengganggu, karena WhatsApp menggunakan pendekatan terukur sehingga dapat dipastikan pemberitahuan yang diterima tetap relevan.