Istri Gus Miftah Bagi-bagi Roti ke Santri yang Jalan Jongkok, Tuai Pro Kontra

Senin 09 Des 2024, 18:22 WIB
Momen istri Gus Miftah, Ning Astuti membagikan roti kepada santri di Pondok Pesantren Ora Aji miliknya.(Tangkap Layar TikTok/@santri_ora_aji)

Momen istri Gus Miftah, Ning Astuti membagikan roti kepada santri di Pondok Pesantren Ora Aji miliknya.(Tangkap Layar TikTok/@santri_ora_aji)

POSKOTA.CO.ID - Kontroversi Gus Miftah rupanya hingga saat ini masih terus menjadi sorotan dan mendapatkan kritikan yang bertubi-tubi seusai video menghina pedagang es teh viral.

Meski sudah meminta maaf hingga mengundurkan diri sebagai Utusan Khusus Presiden, Gus Miftah masih dikuliti oleh publik soal video lawasnya.

Seusai pedagang es teh viral, video lawas dua tahun lalu sang ulama kedapatan menghina dan merendahkan seniman senior, Yati Pesek yang menyinggung soal fisiknya.

Kini, publik dibuat terheran dengan video yang memperlihatkan gaya istrinya, Ning Astuti saat bagi-bagi roti kepada para santri.

Melansir dari akun TikTok milik Pesantren Ora Aji @santri_ora_aji, Yogyakarta milik Gus Miftah, terdapat unggahan video yang memperlihatkan Astuti tengah mengenakan gamis dan hijabnya.

"Ibu Nyai beserta keluarga kerap kali bersedekah dengan ikhlas dan tulus," tulis keterangan akun tersebut yang dikutip Poskota pada Senin, 9 Desember 2024.

Dalam keterangannya menegaskan bahwa keluarga Gus Miftah kerap berbuat baik dan saling peduli kepada para santri dan orang yang membutuhkan.

"Kebaikan mereka dalam berbagai tidak hanya memberi manfaat pada yang membutuhkan tetapi juga contoh bagi kita untuk selalu berbuat bagi dan peduli terhadap sesama," katanya.

Dalam video, tampak ia tengah berdiri sedang membagikan sejumlah roti kepada santri yang mengantri sambil berjalan jongkok ke arahnya.

Video yang diunggah pada September 2024 lalu itu juga memperlihatkan para santri itu akan berdiri dan berjalan saat sudah menerima roti tersebut.

Namun, kolom komentar dari unggahan itu pun ditutup. Hingga akhirnya, netizen pun tetap meninggalkan komentar di unggahan lainnya yang juga terlihat Ning Astuti memberikan makanan ke santri yang berjalan jongkok.

Berita Terkait
News Update