POSKOTA.CO.ID - Kabar gembira bagi pemilik Nomor Induk Kependudukan (NIK) Kartu Tanda Penduduk (KTP) atas nama Anda yang berdomisili di wilayah ini, karena Pemerintah telah merilis daftar terbaru penerima Program Keluarga Harapan (PKH) 2024.
NIK KTP atas nama Anda yang tercatat dapat terima bansos pemerintah ini, namun dengan syarat sudah terdaftar di Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) sebagai Keluarga Penerima Manfaat (KPM) terlebih dahulu.
Selain itu nama Anda selaku KPM juga harus terdata di Surat Perintah Pencairan Dana (SP2D) pada akun Sistem Informasi Kesejahteraan Sosial Next Generation (SIKS-NG) para supervisor kabupaten/kota, operator desa, dan pendamping sosial.
Untuk informasi soal penyaluran dana bansos PKH 2024 alokasi November dan Desember 2024 akan dijelaskan lebih detail di bawah sini.
Dikutip dari akun Youtube Gania Vlog, beberapa daerah di wilayah Indonesia terpantau sudah menerima bansos tahap 6 ini.
2 Wilayah yang Terima Dana Bansos PKH 2024
Berikut adalah update terbaru daerah-daerah yang sudah mencairkan dana bansos PKH pada bulan Desember 2024:
1. Tasikmalaya
Pencairan tahap keenam telah dilaksanakan untuk wilayah Tasikmalaya.
Rekening Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) Bank BNI milik KPM dengan komponen anak SMP telah menerima bantuan senilai Rp251.000.
Bagi Anda yang sudah menerima bantuan, pastikan dana tersebut digunakan untuk kebutuhan penting dan bermanfaat bagi keluarga.
2. Cilacap
Di Cilacap, pencairan dana PKH tahap keenam juga sudah dilakukan. KPM yang terdaftar melalui KKS Bank BNI menerima bantuan dengan jumlah lebih besar, yaitu Rp654.000.
Dana bansos ini diharapkan mampu membantu memenuhi kebutuhan keluarga, terutama untuk kebutuhan dasar sehari-hari yang mendesak.
Pemerintah mengimbau para penerima untuk menggunakan dana bantuan ini dengan bijak, seperti membeli kebutuhan pangan, pendidikan anak, atau biaya kesehatan.
Tahapan Bansos PKH
- Tahap pertama periode Januari - Maret 2024.
- Tahap kedua periode April - Juni 2024.
- Tahap ketiga periode Juli - September 2024.
- Tahap keempat periode Oktober - Desember 2024.
Jangan lupa cek saldo KKS Anda secara berkala agar tidak melewatkan pencairan berikutnya! Segera cek daerah Anda dan pastikan bantuan sudah diterima. Simak caranya di bawah sini!
Cara Cek NIK KTP Penerima Bansos PKH
Berikut langkah-langkah untuk memeriksa apakah NIK KTP Anda terdaftar sebagai penerima bantuan PKH atau BPNT dikutip dari akun Youtube Yuda Permana:
Unduh dan Instal Aplikasi Cek Bansos
- Buka Google Play Store (Android) atau App Store (iOS) di HP Anda.
- Cari aplikasi bernama “Cek Bansos” yang diterbitkan oleh Kementerian Sosial RI.
- Unduh dan pasang aplikasi tersebut di perangkat Anda.
Registrasi Akun
- Setelah aplikasi terpasang, lakukan pendaftaran akun.
- Masukkan data yang diminta, seperti NIK KTP, nama lengkap sesuai KTP, dan nomor HP aktif.
- Buat username dan password untuk login.
Login ke Aplikasi
Masuk ke aplikasi menggunakan username dan password yang telah Anda buat.
Cari Data Penerima Bansos
- Klik menu “Cek Bansos” pada tampilan utama.
- Masukkan data provinsi, kabupaten/kota, kecamatan, dan desa/kelurahan tempat Anda tinggal.
- Ketikkan nama lengkap sesuai KTP dan tekan tombol “Cari Data”.
Periksa Status Penerimaan
Hasil pencarian akan menampilkan status Anda, apakah terdaftar sebagai penerima PKH atau BPNT.
Jika nama Anda tercantum, bantuan akan disalurkan ke rekening atau Kartu KKS Anda.
DISCLAIMER: Penggunaan kata "Anda" dalam judul artikel ini secara spesifik ditujukan kepada masyarakat yang telah terdaftar sebagai penerima saldo dana bansos.
Disamping itu, perlu ditekankan juga bahwa istilah "saldo dana bansos" yang disebutkan dalam artikel ini tidak merujuk pada pencairan melalui aplikasi dompet digital seperti DANA atau platform digital lainnya.
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.