Alasan Kartu KKS Bansos PKH dan BPNT Wajib Dipegang Sendiri, Ada Risiko yang Mengintai

Sabtu 07 Des 2024, 07:19 WIB
Ilustrasi kartu KKS untuk pencairan bansos PKH dan BPNT. (Instagram/@kemensosri)

Ilustrasi kartu KKS untuk pencairan bansos PKH dan BPNT. (Instagram/@kemensosri)

POSKOTA.CO.ID - Keluarga penerima manfaat (KPM) wajib tahu, alasan Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) dari bansos Program Keluarga Harapan (PKH) dan Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) wajib dipegang sendiri.

KKS merupakan alat yang digunakan KPM untuk menerima pencairan bansos baik dari Program PKH maupun BPNT di samping Kantor Pos.

Seperti halnya kartu Anjungan Tunai Mandiri (ATM), Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) juga harus dipegang sendiri untuk menghindari risiko yang merugikan.

Alasan Kartu KKS Harus Dipegang Sendiri

Seorang pendamping sosial dalam akun YouTube-nya bernama Arin bercerita, terdapat kejadian yang tidak pantas terjadi antara KPM dan keluarga agen bank tempat mengambil uang.

Dalam video terlihat Arin mendatangi warung agen yang diduga menghilangkan kartu KKS milik seorang KPM.

Di sana pemilik warung menjelaskan jika kartunya selama ini dipegang oleh keponakan karena alasan tertentu, sehingga pemilik warung merasa kebingungan saat terdapat kartu yang hilang.

Akhirnya mereka mendatangi keponakan pemilik warung sebut saja Y untuk menanyakan kartu KKS yang hilang tersebut karena beberapa hari kebelakang telah dilakukan pencairan bansos.

Setelah didatangi, Y mengatakan dia lupa meletakan kartu KKS dimana, kartunya mungkin ada di kamarnya dan akan mencarinya esok.

Tidak sampai disana, Arin kemudian mengeluarkan bukti pengambilan uang sejumlah Rp600.000 yang dilakukan di sebuah ATM, padahal KPM bersangkutan belum pernah mengambilnya.

Y pun kehilangan kata-kata dan akhirnya jujur telah mengambil uang tersebut untuk keperluan pribadinya, meskipun mengaku hanya mengambil Rp400.000.

Akhirnya Arin menekankan pada Y untuk mengganti uang tersebut dan meminta ia mengembalikan kartu milik ibu KPM, dan Y menyetujui hal tersebut.

Berita Terkait

News Update