Ilustrasi hapus latar belakang foto di Canva gratis. (Instagram/@jichangwook edited: Huriyyatul Wardah)

TEKNO

Cara Menghapus Latar Belakang Foto di Canva Secara Gratis

Kamis 05 Des 2024, 20:54 WIB

POSKOTA.CO.ID - Menghapus latar belakang menjadi kebutuhan yang sering digunakan untuk mengedit gambar atau video.

Kini, Anda ada banyak platform maupun aplikasi yang menawarkan penghapusan latar belakang secara otomatis juga gratis.

Salah satu aplikasi yang bisa digunakan untuk menghapus latar belakang foto adalah dengan aplikasi Canva.

Pada aplikasi ini untuk menghapus latar belakang foto memang harus menggunakan akun profesional.

Namun, tidak banyak diketahui bahwa ada cara agar Anda bisa menggunakannya secara gratis langsung di aplikasi.

Untuk bisa menghapus latar belakang foto di Canva secara praktis dan gratis, Anda bisa ikuti langkah-langkah berikut ini.

Cara Menghapus Background Foto di Canva Gratis

Bagi Anda yang menggunakan Canva Free, Anda tetap bisa menghapus latar belakang foto secara gratis dengan bantuan aplikasi pihak ketiga, berikut langkah-langkahnya:

  1. Masuk aplikasi Canva dan buat kanvas baru.
  2. Pilih fitur tambahkan aplikasi dan pilih Background Eraser untuk menghapus latar belakang.
  3. Pilih gambar yang ingin dihapus latar belakangnya dan klik remove background.
  4. Tunggu hingga prosesnya selesai dan hasil gambar akan lebih detail dan maksimal dibandingkan beberapa alternatif lainnya.  
  5. Setelah selesai, simpan foto tanpa latar belakang ke perangkat Anda.  

Nah, dengan cara ini Anda bisa menghapus latar belakang foto di Canva secara gratis dengan pilihan aplikasi pihak ketiga.

Hasil gambarnya pun memiliki kualitas baik yang bisa Anda gunakan untuk berbagai keperluan editing gambar.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.

Tags:
cara menghapus latar belakang fotoCanvamenghapus latar belakang foto di CanvaMenghapus Background Foto di Canva Gratisaplikasi canva

Huriyyatul Wardah

Reporter

Huriyyatul Wardah

Editor