25 Daerah Ini Sudah Terima Dana Bansos PKH dan BPNT Periode November-Desember 2024 via KKS! Apakah Kota Anda Termasuk?

Kamis 05 Des 2024, 18:53 WIB
25 daerah yang sudah menerima dana bansos PKH dan BPNT periode November-Desember 2024 via KKS bank himbara. (kominfo.go.id)

25 daerah yang sudah menerima dana bansos PKH dan BPNT periode November-Desember 2024 via KKS bank himbara. (kominfo.go.id)

POSKOTA.CO.ID - Selamat untuk Keluarga Penerima Manfaat (KPM) dari 25 daerah ini! Mereka sudah terima dana bansos PKH dan BPNT periode November-Desember 2024 via KKS bank himbara! Apakah kota Anda termasuk? 

Hal ini menjadi kabar yang menggembirakan karena pencairan semakin merata ke seluruh wilayah Indonesia. Apalagi untuk pemegang KKS tertentu. 

Daerah mana saja yang sudah mendapatkan dana bantuannya pada akhir tahun ini? Berikut simak penjelasan ini dulu di sini. 

Apa Artinya PKH dan BPNT? 

Program Keluarga Harapan (PKH) dan Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) adalah program bansos dari pemerintah melalui Kementerian Sosial (Kemensos) RI untuk masyarakat miskin atau rentan miskin. 

Dengan adanya kedua bansos tersebut, KPM bisa menerima dana bantuannya untuk memenuhi kebutuhan dasar, seperti pangan pokok dari BPNT dan kesehatan serta pendidikan dari PKH.   

Mereka harus terdaftar di Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS), lalu mengajukan diri lewat kantor desa/kelurahan atau aplikasi Cek Bansos. 

Dana yang diberikan sebesar Rp200.000 per bulan untuk BPNT. Berbeda dengan PKH yang tergantung dari kategorinya. 

Penyaluran dana bantuannya lewat Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) bank himbara yang terdiri dari BNI, BRI, BSI (khusus Aceh), dan Bank Mandiri.

25 Daerah yang Sudah Terima Dana PKH dan BPNT Nov-Des 2024 via KKS

Dilansir dari kanal Youtube bernama INFO BANSOS pada 5 Desember 2024, ada beberapa tambahan daerah yang menerima pencairan dana bansos PKH dan BPNT via KKS. 

1. KPM Pemegang KKS BNI 

Kota Serang, Banten, Yogyakarta, Kabupaten Bantul, Kabupaten Kulon Progo, Jakarta Utara, Kabupaten Bandung, Kabupaten Indramayu, Kabupaten Kuningan, Kabupaten Sukabumi, Kota Bekasi, Kota Bogor, dan Kota Tasikmalaya. 

Di Wilayah Jawa Tengah, ada Kabupaten Boyolali, Kabupaten Boyolali, Kabupaten Klaten, Kabupaten Magelang, Kabupaten Rembang, Sragen, Tegal, dan Surakarta. Pada Jawa Timur, meliputi Blitar, Gresik, Pamekasan, Sidoarjo, dan Surabaya. 

1. KPM Pemegang KKS BRI

Berita Terkait

News Update