POSKOTA.CO.ID - Penyaluran saldo bansos Rp400.000 Bantuan Pangan Non Tunai tahap 6 (November-Desember 2024) masih berlangsung hingga hari ini.
Para Keluarga Penerima Manfaat (KPM) pemilik Nomor Induk Kependudukan (NIK) Kartu Tanda Penduduk (KTP) yang terdaftar sebagai penerima bansos BPNT di Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) diharapkan untuk mengecek penyalurannya.
Setelah memasuki bulan Desember 2024, penyaluran bantuan sosial BPNT tahap 6 semakin masif dan merata ke sseluruh KPM di Indonesia.
Update Penyaluran Bansos BPNT Tahap 6
Bansos BPNT Tahap 6 mengalami perkembangan yang signifikan dalam penyaluran bantuannya ke seluruh KPM terdaftar.
Melansir dari kanal YouTube INFO BANSOS, bantuan BPNT tahap 6 sudah disalurkan ke beberapa daerah di Indonesia oleh bank penyalur yang tergabung dalam Himpunan Bank Rakyat (Himbara).
Bank Negara Indonesia (BNI), Bank Syariah Indonesia (BSI), Bank Rakyat Indonesia (BSI), dan Bank Mandiri, selaku bank KKS atau bank penyalur dipastikan akan menyalurkan bantuannya secara bertahap hingga menyeluruh.
"Penyaluran saldo bansos BPNT Tahap 6 dipastikan akan disalurkan secara bertahap oleh 4 bank KKS kepada KPM-KPM terdaftar di Indonesia." Ujar INFO BANSOS.
Penyaluran bantuan ini akan terus dilakukan hingga seluruh KPM mendapatkan bantuan saldo bansos-nya.
Bagi para KPM yang belum mendapatkan bantuan saldo bansos-nya, diharapkan untuk tetap bersabar dan melakukan pengecekan secara berkala.
Wajib diketahui, bahwa penyaluran bansos baik APBN maupun APBD dilakukan secara bertahap dan tidak langsung merata.
Oleh sebab itu, para KPM diwajibkan untuk melakukan pengecekan secara berkala dengan cara di bawah ini untuk mendapatkan informasi-nya.