NIK KTP Atas Nama Anda Terpilih Menerima Dana Bansos BPNT Rp400.000 Cair November-Desember, Cek Saldo Bantuan di KKS BRI dan Mandiri

Rabu 04 Des 2024, 14:35 WIB
Seorang KPM memperlihatkan dana bansos BPNT tahap 6 Rp400.000 yang telah ditariknya dari KKS BRI, 3 Desember 2024, kemarin. (FB: @Ayulestari/Neni Nuraeni)

Seorang KPM memperlihatkan dana bansos BPNT tahap 6 Rp400.000 yang telah ditariknya dari KKS BRI, 3 Desember 2024, kemarin. (FB: @Ayulestari/Neni Nuraeni)

POSKOTA.CO.ID - Pemerintah melalui Kementerian Sosial (Kemensos) telah mencairkan dana bantuan sosial (bansos) Bantuan Pangan Non-Tunai (BPNT) untuk periode November-Desember 2024.

Setiap Keluarga Penerima Manfaat (KPM) yang terpilih, berhak menerima nominal sebesar Rp400.000.

Bantuan sosial ini bertujuan untuk membantu meringankan beban masyarakat dalam memenuhi kebutuhan pangan sehari-hari, terutama bagi keluarga yang terdampak ekonomi akibat berbagai faktor.

Proses pencairan BPNT dilakukan melalui bank penyalur dari Himpunan Bank Milik Negara (Himbara) yang bekerja sama dengan Kemensos.

Salah satu bank yang turut mencairkan bansos tersebut adalah Bank Rakyat Indonesia (BRI).

Penerima manfaat yang mendapatkan bantuan ini bisa melakukan penarikan dana bansos lewat KKS yang dikeluarkan BRI.

Bagi KPM yang ingin memastikan apakah telah menerima dana bantuan sosial atau belum, sebaiknya lakukan pengecekan secara online.

Yakni dengan mengakses situs Kemensos atau aplikasi Cek Bansos.

Update Pencairan Bansos BPNT Tahap 6

Dilansir dari kanal YouTube KABAR Bansos, Rabu, 4 Desember 2024, dana bansos BPNT tahap 6 atau alokasi dua bulan terakhir sudah mulai dicairkan sejak kemarin, 3 Desember 2024.

Selain Mandiri, penerima bantuan
melalui Bank Mandiri juga sudah terpantau cair di berbagai daerah. Termasuk Jabodetabek, Jawa Timur, Jawa Barat, dan sebagian Sumatera.

Dengan besaran Rp400.000, KPM pemilik KKS di kedua bank penyalur tersebut sudah bisa melakukan penarikan saldo dana bansos dari subsidi pemerintah ini.

Artinya, dana berupa uang tunai ini merupakan bantuan sosial dari pemerintah yang dikhususkan untuk masyarakat miskin dan kurang mampu.

Harap dicatat, tidak semua masyarakat Indonesia mendapatkan bansos.

Hanya penerima yang telah terpilih dan terdaftar dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) berhak atas program yang dikelola Kemensos ini.

Di mana sebelumnya, calon penerima bantuan telah menyertakan Nomor Induk Kependudukan (NIK) dari Kartu Tanda Penduduk Elektronik (KTP) sebagai persyaratan.

Kenapa NIK KTP Jadi Syarat untuk Mengajukan Bansos?

NIK pada KTP digunakan sebagai salah satu syarat pengajuan bansos untuk memastikan bahwa penerima bantuan adalah warga negara yang sah dan terdaftar dalam sistem kependudukan.

Beberapa alasan kenapa NIK menjadi syarat utama adalah:

1. Verifikasi Identitas

NIK membantu pemerintah memastikan bahwa bantuan diberikan kepada individu yang benar-benar membutuhkan, serta menghindari penyalahgunaan atau penyaluran bansos yang tidak tepat sasaran.

2. Data yang Terintegrasi

Dengan menggunakan NIK, data kependudukan dapat diintegrasikan dengan sistem lain.

Misalnya data kemiskinan, status sosial-ekonomi, sehingga pemetaan penerima bansos lebih akurat dan tepat sasaran.

3. Mencegah Doble Penerimaan Bantuan

NIK memastikan bahwa setiap individu hanya mendapatkan bantuan satu kali, menghindari penerima yang sama terdaftar di beberapa program bantuan secara bersamaan.

4. Efisiensi Administrasi

Menggunakan NIK memudahkan pengelolaan dan distribusi bantuan sosial, karena seluruh data sudah teregistrasi secara nasional dan sistematis.

Secara keseluruhan, penggunaan NIK bertujuan untuk mempercepat proses distribusi bansos dan memastikan bantuan sampai kepada yang berhak.

Cara Cek Bansos BPNT 2024

Untuk memastikan apakah Anda berhak menerima bansos BPNT 2024, ikuti langkah-langkah berikut:

1. Buka aplikasi Google Chrome atau Mozilla Firefox di ponsel.

2. Kunjungi situs resmi Kemensos di cekbansos.kemensos.go.id.

3. Pilih alamat yang sesuai dengan data NIK E-KTP.

4. Ketikkan nama penerima manfaat pada kolom yang tersedia.

5. Masukkan 4 kode captcha yang muncul di layar.

6. Klik tombol “Cari Data” untuk memproses dan menampilkan status.

Jika hasil pencarian menunjukkan “Ya” dengan keterangan proses metode pencairan dengan periode yang sesuai, berarti Anda berhak menerima dana bansos BPNT.

Demikian informasi mengenai dana bansos BPNT tahap 6 Rp400.000 yang telah cair melakukan KKS bank BRI dan Mandiri.

DISCLAIMER: Terkait teknis penetapan, verifikasi, hingga proses pencairan BPNT berikut jadwal tepatnya hanya diketahui oleh pemerintah, dalam hal ini adalah Kemensos. Teknis detail biasanya tidak akan dipublikasikan atau disebar luaskan.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.

Berita Terkait

News Update