Begini definisi dan cara kerja dari affiliate marketing. (Poskota/Annisa)

TEKNO

Kamu Bisa Dapat Uang Tambahan dengan Gabung Program Affiliate, Apa Itu Affiliate dan Bagaimana Cara Kerjanya? Simak Informasi Berikut Ini

Rabu 04 Des 2024, 10:14 WIB

POSKOTA.CO.ID - Ada banyak cara untuk kamu bisa hasilkan uang tambahan bisa berupa saldo DANA gratis, salah satunya adalah dengan gabung program affiliate.

Program affiliate ini bisa kamu ikuti di berbagai sosial media atau e-commerce yang mengadakan program tersebut, contohnya Shopee dan TikTok.

Dari kedua 'tempat' itu kamu bisa gabung programnya dan akan mendapatkan banyak keuntungan. Namun, pastikan kamu telah memenuhi persyaratan yang sudah ditetapkan.

Apa itu Affiliate?

Sebelum kamu gabung ke program affiliate, kamu perlu mengetahui apa itu affiliate marketing. Dikutip dari akun Sem Blogger, affiliate marketing adalah cara kamu dapatkan komisi dengan mempromosikan produk orang  lain. Ibaratnya kamu jadi sales online yang bebas waktu dan tempat.

Cara Kerja Affiliate Marketing

Berikut adalah cara kerja dari affiliate marketing,  yaitu:

  1. Kamu daftar di program affiliate (Contoh: TikTok Affiliate, Shopee Affiliate dan lain-lain).
  2. Dapatkan link khusus produk.
  3. Shar link itu di blog, media sosial atau WhatsApp.
  4. Dapat komisi tiap ada orang yangg beli lewat link kamu.

Program affiliate jadi program yang dicari oleh banyak orang yang ingin mendapatkan uang tambahan karena programnya yang menarik. Modal yang digunakan sangat minim, tidak perlu stok barang.

Cara kerjanya pun dapat dilakukan di rumah atau di mana saja. Pendapatan pasif, hasil kerja sekali bisa dapat komisi terus menerus.

Tips Sukses Jadi Affiliate

Sem Blogger juga membagikan bagaimana tips agar kamu bisa sukses jadi seorang affiliate marketing, yaitu:

  1. Pilih niche yang sesuai dengan passion.
  2. Promosikan program yang relevan sama audiens kamu.
  3. Tulis review jujur dan menarik di blog atau media sosial.

Itulah informasi mengenai affiliate marketing yang bisa kamu lakukan untuk mendapatkan saldo DANA atau uang tambahan.  Selamat mencoba dan semoga bermanfaat.

Disclaimer: Perhatikan syarat dan ketentuan yang berlaku. Mengenai hasil, tergantung pada tingkat keberhasilan masing-masing. 

Poskota tidak bertanggung jawab atas keberhasilan maupun kegagalan saat menggunakan aplikasi. Hindari aplikasi yang mencurigakan agar terhindar dari kejahatan siber.

Cek berita dan informasi menarik lainnya di GoogleNews dan follow WhatsApp Channel POSKOTA untuk update artikel pilihan dan breaking news setiap hari.

Tags:
uang tambahanSaldo danaprogram affiliate

Annisa Nur Latifah

Reporter

Annisa Nur Latifah

Editor