Sudah Siuman, Ibu Remaja Pembunuh Ayah dan Nenek di Cilandak Jaksel Belum Bisa Dimintai Keterangan

Selasa 03 Des 2024, 19:58 WIB
Ilustrasi korban penusukan oleh remaja. (Poskota/Arif Setiadi)

Ilustrasi korban penusukan oleh remaja. (Poskota/Arif Setiadi)

POSKOTA.CO.ID - Ibu remaja pembunuh ayah dan nenek di Cilandak, Jakarta Selatan (Jaksel) sudah siuman setelah menjalani operasi.

Korban mengalami luka tikam dan harus menjalani tindakan operasi di Rumah Sakit (RS) Fatmawati, Jaksel.

Kasie Humas Polres Metro Jaksel, AKP Nurma Dewi mengatakan, korban belum bisa dimintai keterangan, karena masih proses pemulihan.

"Tadi siang kita rencana mau melihat kondisi korban usai selesai operasi datang ke rumah sakit," kata Nurma pada Selasa, 3 Desember 2024.

"Tapi belum bisa ditemui, lantaran sama dokter masih belum diperbolehkan ketemu. Dengan alasan supaya cepat pemilihan," ujarnya menambahkan.

Nurma memastikan bakal menjenguk korban yang masih terbaring di rumah sakit. Dalam kesempatan itu, ia juga akan menyampaikan permohonan maaf dari anak yang sedang berkonflik dengn hukum.

"Pastinya nanti kita akan menjenguk ibu dari anak yang berkonflik dengan hukum. Kemudian nanti akan kita sampaikan permohonan maaf dari anak yang berkonflik dengan hukum," ungkapnya.

Lebih jauh, Nurma menyebutkan, remaja tersebut sudah diperiksa penyidik. Sang anak telah mengakui kesalahannya.

"Tapi untuk anak yang berkonflik hukum ini, saat diperiksa sempat menanyakan keluarganya seperti keadaan ibunya, neneknya lalu ayahnya," tuturnya.

Remaja tersebut, kata Nurma, berharap bisa bertemu dengan sang ibu supaya bisa menyampaikan permohonan maaf secara langsung.

"Itu yang didoakan pelaku. Kemudian dia minta disampaikan permohonan maaf ke ibunya juga," tuturnya.

Berita Terkait
News Update