Download WhatsApp desktop. (Unsplash/Mariia Shalabaieva)

TEKNO

Cara Download WhatsApp Desktop Versi Terbaru

Minggu 01 Des 2024, 08:57 WIB

POSKOTA.CO.ID - WhatsApp desktop memberikan kemudahan bagi pengguna untuk tetap terhubung dengan orang lain secara langsung dari komputer.

Seperti WhatsApp pada umumnya, aplikasi versi desktop juga mengakses semua fitur termasuk pesan, panggilan, suara, dan video.

Hanya saja, kamu akan disuguhi tampilan yang lebih besar dan pengalaman mengetik yang lebih nyaman.

Cara ini merupakan solusi ideal bagi kamu apabila sedang bekerja di depan komputer sepanjang hari dan tetap ingin menjaga komunikasi tanpa melihat ponsel berkali-kali.

Kamu bisa download WhatsApp desktop dengan mudah dan cepat. Aplikasi ini bisa ditemukan di situs resmi WhatsApp.

Setelah aplikasi ini terpasang, kamu dapat menyingkronkan akun WhatsApp dengan cara memindai kode QR via hp.

Tanpa memerlukan browser, kamu bisa mengakses WhatsApp di laptop atau komputer dengan lebih leluasa. Berikut cara mengelolanya.

Cara Download WhatsApp Desktop

Dikutip dari Pusat Bantuan resmi, di bawah ini cara mengunduh WhatsApp desktop versi terbaru via Windows atau Mac.

1. Windows

Catatan, WhatsApp desktop tersedia untuk Windows 10.1 64-bit 1903 atau yang lebih baru. Pastikan perangat kamu memenuhi syarat ini sebelum mengunduh.

2. Mac

Mengunduh dari WhatsApp.com

Mengunduh dari Apple App Store

Pastikan perangkat kamu sudah update macOS 11 atau yang lebih baru supaya bisa menginstal aplikasi ini.

Demikian itulah cara download WhatsApp desktop yang bisa kamu lakukan di laptop atau komputer. Semoga bermafaat.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.

Tags:
whatsappWhatsapp Desktopdownload whatsApp desktopcara download whatsApp desktop

Della Amelia

Reporter

Della Amelia

Editor