Rp100 juta Milik Warga Bekasi Nyaris Dibawa Kabur Jambret di Tambun

Sabtu 30 Nov 2024, 14:10 WIB
Ilustrasi penjambretan. (Poskota/Arif Setiadi)

Ilustrasi penjambretan. (Poskota/Arif Setiadi)

POSKOTA.CO.ID - Aksi percobaan penjambretan menyasar korban yang merupakan wanita di Jalan Boulevard, Metland, Tambun Selatan, Kabupaten Bekasi, Jumat, 29 November 2024.

Kanit Reskrim Polsek Tambun Selatan, Iptu Kukuh Setio Utomo mengatakan, peristiwa terjadi pada pukul 11.40 WIB.

"Korban ini ditemani satu orang teman kerjanya usai melakukan penarikan uang, pas perjalanan di samperin sama satu pria yang merupakan pelaku," kata Kukuh saat dikonfirmasi, Sabtu, 30 November 2024.

Wanita tersebut membawa uang senilai Rp100 juta dan disimpan di dalam tas. Berdasarkan keterangan saksi, pelaku datang berjalan kaki, dan diduga telah mengintai korban saat akan menarik uang di salah satu bank dekat lokasi.

"Uang nominal Rp100 juta, saat berada ditengah jalan terjadi tarik-tarikan korban dan pelaku, korban sempat terseret," katanya.

Kukuh menyebut, korban mengalami luka lebam dibagian dengkul setelah terjatuh usai tarik-menarik tas dengan pelaku. Kendati demikian, tas korban berhasil diselamatkan dan tidak dapat direbut oleh pelaku.

"Untuk uang yang dibawa korban aman (diselamatkan)," jelasnya.

Polisi telah melakukan cek TKP dan memeriksa CCTV untuk memburu pelaku yang saat itu dapat melarikan diri. Sedangkan, saat ini polisi masih menunggu laporan korban di Polsek Tambun Selatan.

"Sudah kita sarankan buka laporan ke polisi, saat ini masih diselidiki, kita sudah ke TKP dan saat ini sedang berupaya cek  cctv agar pelaku dapat dicari," pungkasnya.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.

Berita Terkait
News Update