POSKOTA.CO.ID - Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Bekasi akan mengkaji ulang akses keluar masuk Pakuwon Mal Bekasi, di Jalan Raya Pekayon, Bekasi Selatan, Kota Bekasi.
Kajian ini sebagai bentuk evaluasi imbas kerap terjadi kemacetan di area persimpangan jalan tersebut.
"Terkait upaya itu (kajian ulang) sudah kami diskusikan dengan Komisi II DPRD termasuk dengan pengembangnya," ucap Kadishub Kota Bekasi, Zeno Bachtiar, Jumat, 29 November 2024.
Dishub Kota Bekasi untuk sementara merekayasa lalu lintas di area Simpang Pekayon, akibat dampak timbulnya kemacetan.
Bentuk rekayasa tersebut di antaranya dengan menutup akses belok arah Jalan Ahmad Yani menuju Pekayon, Bekasi Selatan dan mengalihkan kendaraan untuk melakukan putar arah di bawah Flyover Rawapanjang.
Zeno memaparkan, Dishub tetap melakukan pemantauan arus lalu lintas di sekitar Pakuwon Mal Bekasi pada waktu akhir pekan.
"Kami akan terus menganalisa termasuk memperhitungkan waktu libur dan hari-hari kerja," pungkasnya.
Pakuwon Mal Bekasi mulai beroperasi pada Jumat, 22 November 2024. Sejak pembukaan mal tersebut sejumlah titik lokasi seperti Simpang Pekayon, Jalan Ahmad Yani, Flyover Rawapanjang, hingga akses menuju Tol Bekasi Barat berimbas kemacetan.
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.